SuaraLampung.id - Rumah Sakit Umum Daerah Dr H Abdul Moeloek (RSUDAM) Lampung siap mengantisipasi jika terjadinya peningkatan kasus COVID-19 subvarian Omicron XBB.
Direktur RSUDAM Lampung dr Lukman Pura mengatakan, pihaknya tetap menyediakan tempat tidur bagi perawatan pasien COVID-19.
"Dengan adanya pengalaman dalam menghadapi COVID-19 berbagai varian sebelumnya, semua sudah siap," ujar Lukman Pura, Selasa (8/11/2022).
Ia mengatakan dalam mengantisipasi adanya peningkatan kasus COVID-19 akibat subvarian Omicron XBB, pihaknya tetap menyediakan tempat tidur khusus bagi perawatan pasien terkonfirmasi positif.
“Tidak hanya RSUDAM sebagai rumah sakit rujukan yang siap tapi rumah sakit lainnya juga siap sedia. Beberapa waktu lalu sempat ada pengurangan tempat tidur karena kasus yang menurun sedangkan pasien umum meningkat jadi sekarang ada sekitar 50 tempat tidur yang siap digunakan dari sebelumnya 100 unit, dan ini diatur supaya tetap tersedia,” katanya.
Dia melanjutkan, di RSUDAM secara keseluruhan tersedia sebanyak 225 unit tempat tidur yang dapat digunakan bagi penangan pasien bila ada lonjakan kasus COVID-19.
“Bila ada peningkatan kasus maka kami pun siap untuk menambah jumlah tempat tidur bagi perawatan. Untuk tenaga kesehatan juga sudah siap karena memiliki pengalaman menangani kasus sejak dua tahun ini,” tambahnya.
Ia melanjutkan, selain itu dalam melengkapi langkah antisipasi peningkatan kasus COVID-19 akibat subvarian Omicron XBB telah tersedia pula 20 ton oksigen liquid untuk memenuhi kebutuhan pasien.
“Tenaga kesehatan, tempat tidur siap untuk oksigen kita ada cadangan 20 ton liquid dan sudah ada kerjasama juga dengan penyedia sehingga ini juga sebagai bentuk antisipasi, meski kita tidak mengharapkan kasus COVID-19 meningkat,” ucap dia lagi. (ANTARA)
Baca Juga: Bio Farma Siapkan 120 Juta Dosis Vaksin, Covid-19 Naik Lagi?
Berita Terkait
-
Bio Farma Siapkan 120 Juta Dosis Vaksin, Covid-19 Naik Lagi?
-
Subvarian Omicron XBB Masuk Lampung, Satu Orang Dirawat dengan Gejala Ringan
-
Kedaruratan Covid-19 Belum Berakhir, Ahli Epidemiologi Imbau Masyarakat Lengkapi Vaksin
-
Pandemi Covid-19 Mereda, Pengangguran di Jateng kian Susut
-
Kemeriahan Festival Balon Udara Panas di Myanmar
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR kepada 3,2 juta Debitur UMKM
-
3 Trik Nasi Pulen dan Wangi untuk Masak Harian ala Ibu-Ibu Hemat Alfamart
-
Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Naik Akhir Bulan, Rincian Lengkap Biaya Terbarunya
-
Sat Set Promo Indomaret! 11 Snack & Yogurt Viral Mulai Rp3 Ribuan, Wajib Borong
-
Dukung Pertumbuhan di Sektor Riil, BRI Fasilitasi Sindikasi Pembiayaan untuk PT SSMS