Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Sabtu, 08 Oktober 2022 | 17:32 WIB
logo Porprov IX Lampung. Porprov IX Lampung tetap mempertandingkan cabang sepak bola dan futsal. [ANTARA]

SuaraLampung.id - Cabang olahraga sepak bola dan futsal tetap dipertandingkan dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Lampung pada Desember 2022 mendatang.

Padahal ada instruksi Pengurus Pusat PSSI untuk menghentikan kegiatan kompetisi menyusul tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.

Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Lampung Edy Samsu membenarkan ada keputusan PP PSSI yang menginstruksikan agar seluruh kegiatan kompetisi di bawah tanggung jawabnya harus dihentikan.

"Akan tetapi cabang sepak bola dan futsal akan tetap dipertandingkan di porprov," kata Edy Samsu, Sabtu (8/10/2022).

Baca Juga: Presiden FAM Malaysia Datang Langsung ke Indonesia Saksikan Laga Klasik Timnas U-17

Ia menjelaskan keputusan penghentian kompetisi itu hanya di bawah program PSSI, seperti kelompok umur Piala Suratin, Liga 3, Liga 2, dan Liga 1. Untuk kegiatan yang lain tidak diperintahkan untuk dihentikan, termasuk yang dalam multievent di porprov ini.

Dengan demikian, katanya lagi, sepak bola dan futsal akan tetap dipertandingkan di Porprov Lampung pada Desember mendatang.

Edy mengatakan bahwa tempat yang dipilih untuk pertandingan sepak bola adalah Stadion Sumpah Pemuda Way Halim Bandar Lampung.

"Stadion Sumpah Pemuda ini yang paling representatif, untuk pertandingan sepak bola porprov," ujarnya lagi.

Sebelumnya, sebagai tindak lanjut dari instruksi PP PSSI itu, Asprov PSSI Lampung telah mengeluarkan surat edaran perihal penghentian sementara kompetisi sepak bola.

Baca Juga: Persis Solo Tuntut Reformasi Sepak Bola Indonesia, Ancam Mosi Tidak Percaya untuk PSSI

Surat Asprov PSSI Lampung Nomor: 127/PSSI-LPG/X-2022 tertanggal 5 Oktober 2022 perihal Penghentian Sementara Kompetisi adalah tindak lanjut dari arahan Pemerintah Republik Indonesia melalui Menko Polhukam tentang Perintah kepada Asprov PSSI, Askab/Askot, Ketua Klub dan Ketua AFP perihal penghentian kompetisi di bawah program PSSI, sampai batas waktu yang ditentukan kemudian.

Seperti diketahui ada 32 cabang olahraga yang akhirnya diputuskan untuk dipertandingkan di Porprov IX Lampung yang dijadwalkan berlangsung tanggal 4 hingga 13 Desember 2022 itu. (ANTARA)

Load More