SuaraLampung.id - Panitia Local Media Summit 2022 menyediakan pendanaan bagi peserta yang akan ikut ajang pertemuan media lokal terbesar di tanah air pada 27-28 Oktober 2022 mendatang.
Panitia Local Media Summit 2022 mendapatkan komitmen pendanaan untuk 100 media lokal untuk menghadiri acara yang akan dilangsungkan di Jakarta.
Pendanaan ini mencakup pembiayaan transportasi dan akomodasi peserta di Jakarta.
Panitia Summit yang diinisiasi Suara.com dan International Media Support (IMS) ini akan menyeleksi penerima pendanaan dari media yang sudah mendaftar ikut Local Media Summit 2022 melalui laman https://microsite.suara.com/localmediasummit/participant.
Media yang sudah mendaftar akan diseleksi berdasarkan kriteria tertentu seperti wilayah liputan, ragam isu yang diliput, atau keunikan.
“Khusus untuk media lokal yang membutuhkan dukungan dana untuk bisa mengikuti seluruh rangkaian kegiatan local media summit, segera mendaftar. Pekan ini akan diseleksi. Mudah-mudahan sebagian teman-teman mendapatkan peluang untuk bisa mengikuti beragam acara dalam Local Media Summit,” ujar Suwarjono, CEO Suara.com, Kamis, 6 Oktober 2022.
Eva Danayanti, Program Manager IMS, menyatakan, Local Media Summit 2022 ini merupakan bagian dari proyek Startup for Media Startup (SMS) kerjasama Suara.com dan IMS yang berlangsung sejak akhir 2021.
Sejak tahun lalu, IMS dan Suara.com sudah melakukan workshop, coaching, dan mentoring untuk sejumlah media lokal di Indonesia agar bisa memiliki bisnis yang viable atau berkelanjutan.
“Local Media Summit akan digelar setiap tahun untuk menemukan media lokal baru yang potensial untuk dibantu pengembangannya. IMS menilai Summit seperti ini sangat penting untuk pengembangan ekosistem media lokal di Indonesia,” kata Eva.
Baca Juga: Buruan Daftar! Ada Dukungan Pendanaan Bagi 100 Pendaftar dalam Local Media Summit 2022
Local Media Summit 2022 ini didesain sebagai pertemuan media lokal dengan stakeholder media lainnya seperti pemerintah, Lembaga donor, kedutaan asing, agensi iklan, perusahaan, dan Lembaga swadaya masyarakat. Summit ini terdiri dari beragam acara seperti konferensi, workshop, coaching clinics, networking nights, sharing ideas, dan wall of fame.
Konferensi pembuka menghadirkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dan konferensi penutup mendatangkan Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Teten Masduki. Terdapat sembilan workshop, empat coaching clinics, dan dua sharing ideas yang mendatangkan pembicara dari Amazon Web Service, Denstu Agency, Google, IMS, DailyMotion, MGID, sejumlah pengelola media lokal dan banyak ahli berpengalaman terkait media dari dalam dan luar negeri.
Kegiatan hari pertama akan ditutup dengan Networking Night yang akan dipandu Inayah Wahid dan Jesse dari HAMburger Podcast. Networking Night merupakan makan malam kasual yang mempertemukan media lokal dan undangan-undangan seperti kedutaan, Lembaga donor, Lembaga swadaya masyarakat, dan stakeholder media lainnya.
Beberapa kolaborator acara juga berkomitmen menggelar side events sebelum dan sesudah Local Media Summit.
Dua puluh media lokal terpilih juga nanti akan ditampilkan di Wall of Fame yang akan dipajang selama Local Media Summit 2022 digelar.
Media lokal yang tertarik untuk ditampilkan profilnya di Wall of Fame tinggal memastikan kesediaannya saat mengisi formular pendaftaran peserta.
Berita Terkait
-
Buruan Daftar! Ada Dukungan Pendanaan Bagi 100 Pendaftar dalam Local Media Summit 2022
-
Wow! 100 Media Lokal Terpilih untuk Hadiri Local Media Summit 2022
-
Local Media Summit 2022 Digelar, 100 Media Lokal Indonesia Diundang ke Jakarta
-
100 Media Lokal Siap Diguyur Pendanaan untuk Hadiri Local Media Summit 2022
-
Arti Follow Up dalam Dunia Bisnis, Beserta Fungsi dan Cara Melakukannya
Terpopuler
- Moto G96 5G Resmi Rilis, HP 5G Murah Motorola Ini Bawa Layar Curved
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Misteri Panggilan Telepon Terakhir Diplomat Arya Daru Pangayunan yang Tewas Dilakban
- 7 HP Infinix Rp1 Jutaan Terbaik Juli 2025, Ada yang Kameranya 108 MP
- 10 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Juli: Ada Pemain OVR Tinggi dan Gems
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Memori 512 GB di Bawah Rp 5 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Mentan Amran Geram Temukan Pupuk Palsu: Petani Bisa Langsung Bangkrut!
-
Realisasi KUR Tembus Rp131 Triliun, Kredit Macet Capai 2,38 Persen
-
Pasar Modal Bergairah, IHSG dan Nilai Transaksi Melonjak Sepanjang Pekan Ini
-
Kevin Diks Berada di Situasi Tak Enak, CEO Gladbach Kasih Peringatan
Terkini
-
Pemutihan Pajak Kendaraan di Lampung Raup Rp140 Miliar
-
Ingin Ikut Proyek Pengadaan di KAI? Begini Caranya dan Dokumen yang Diperlukan
-
Jangan Salah Beli! Ini 4 Merek AC Terbaik Paling Hemat Listrik untuk Rumah di Kota Besar
-
5 Persiapan Wajib Ortu Sebelum Anak Masuk SD: Bukan Cuma Soal Beli Tas dan Sepatu Baru!
-
The Banker Menobatkan BRI Sebagai Bank Terbaik Indonesia Tahun 2025