SuaraLampung.id - Pemerintah mulai membagikan bantuan sosial (bansos) bahan bakar minyak (BBM) sejak Selasa (31/8/2022). Bantuan ini diberikan sebagai antisipasi adanya lonjakan harga, salah satunya kenaikan harga BBM subsidi.
Berdasarkan hasil rapat terbatas di Istana Kepresidenan awal pekan ini, total dana yang disepakati pemerintah untuk menambah dana bansos mencapai Rp 24,17 triliun, di mana sebagian alokasi sebesar Rp 12,4 triliun akan diberikan untuk BLT BBM 2022.
Adapun penerima BLT BBM adalah 20,65 juta kelompok keluarga yang sudah masuk dalam klasifikasi pemerintah. Bagaimana cara Anda mendapatkan BLT BBM Rp 600 ribu?
Apalagi, dana bantalan BLT BBM berasal dari pengalihan subsidi energi yang memang selama ini dinikmati orang yang mampu.
Baca Juga: Jokowi Bagikan Langsung BLT BBM Rp150 ribu per Orang untuk Empat Bulan di Bandar Lampung
Melansir CNBC-jaringan Suara.com, penerima BLT BBM juga tidak perlu repot-repot mengecek sana sini guna mengetahui apakah mendapatkan bantuan atau tidak. Pemerintah memastikan bansos langsung dikirim melalui PT Pos Indonesia (Persero).
Direktur Utama PT Pos Indonesia Faizal R Djoemadi saat mendampingi Jokowi beberapa waktu lalu menyatakan kesiapannya untuk mengemban amanah sekaligus tugas negara ini. Koordinasi mengenai data penerima manfaat dengan Kementerian Sosial akan diintensifkan sehingga data 20,6 juta orang bisa segera diperoleh.
"Data penerima secara bertahap akan kami terima. Saat ini data yang masuk sudah ada 1,5 juta orang dan kami langsung mengirimkan undangan ke alamat masing-masing dengan keterangan jadwal dan lokasi pengambilan BLT BBM," ujar Faizal, dalam keterangan resmi, seperti dkutip Jumat (2/9/2022).
Penyaluran bantuan tersebut akan dilakukan dengan tiga cara:
- Mengambilnya di kantor pos terdekat bagi penerima manfaat yang berdomisili dalam radius sekitar 500 meter dari kantor pos.
- Menyalurkan melalui komunitas, seperti RT/RW, kelurahan dan kecamatan.
- Cara lainnya diantar langsung ke setiap rumah bagi kalangan disabilitas, orang tua, dan warga yang bermukim di wilayah 3 T (Terdepan, Tertinggal, Terluar).
"Kami targetkan dalam dua minggu semua penerima manfaat BLT BBM akan menerima haknya. Oleh karena itu, kami juga akan meningkatkan kerja sama dengan pihak luar, seperti merekrut mahasiswa dan masyarakat sebagai tenaga juru bayar," katanya
Baca Juga: Miris! Harga BBM Naik, Polda Lampung Bongkar Penimbunan 10 Ton Solar
Berita Terkait
-
Cara Daftar BLT Online Lewat HP, Mudah dan Cepat!
-
BLT BBM Cair 9 Januari 2023, Ini Kriteria yang Berhak Menerima
-
Optimalkan Penyaluran, Kantor Pos Cabang Balikpapan Salurkan Bantuan BLT BBM, PKH, dan BPNT ke Masyarakat
-
Kantor Pos Kota Tanjungpinang Akan Optimalkan Penyaluran BLT BBM Hingga Akhir Desember
-
Salurkan BLT Kota Batam, Ini Cara Pos Indonesia Optimalisasi Penyaluran Bansos
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Libur Nataru: KAI Siapkan 2.340 Kursi Per Hari dari Stasiun Tanjungkarang
-
Kampanye Medsos Nihil, Paslon Cagub-Cawagub Lampung Lebih Pilih Cara Konvensional
-
Beasiswa S2 untuk Jurnalis, BRI Fellowship Journalism 2025 Resmi Dibuka
-
Terjatuh Usai Jambret di Jalan ZA Pagar Alam Bandar Lampung, Pelaku Nyaris Dihakimi Massa
-
PMI Tewas di Malaysia, Sindikat Perdagangan Orang Lampung Terbongkar