SuaraLampung.id - Pembawa acara Indy Barends mengaku rindu merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) RI dengan berbagai kegiatan seru bersama keluarga.
Perayaan HUT RI bersama keluarga ini sempat terhenti saat pandemi COVID-19 melanda dunia termasuk Indonesia.
Walau kini kasus COVID-19 sudah mulai melandai, Indy Barends tetap tak ingin mengambil risiko dengan menggelar kegiatan bersama keluarga di HUT RI.
"Pengin ngumpul-ngumpul sih banget, rindu banget, apalagi keluarga saya kalau dikumpulin kayak se-Kampung Rambutan. Cuma ya itu, mengingat pandemi belum selesai, jadi kita belum berani," kata Indy Barends saat ditemui ANTARA belum lama ini di Jakarta, dikutip Selasa (16/8/2022).
"Aku juga baru kena bulan Juli kemarin. Jadi ya daripada ada apa-apa yang tidak diinginkan, mendingan enggak usah (kumpul) dulu," sambungnya.
Indy kemudian mengenang momen-momen dirinya merayakan HUT RI bersama keluarga saat sebelum pandemi. Dia mengatakan, keluarganya selalu berkumpul dan mengadakan berbagai perlombaan.
"Inget banget tiga tahun lalu, sebelum pandemi, kita kumpul semuanya. Kita bikin lomba yang selalu diadakan, terutama misalnya lomba balap kelereng tapi jalannya mundur. Itu kan PR banget ya, nanti yang jatuh nangis atau apa gitu. Hadiahnya tetap ada," kenang Indy.
Selain mengadakan lomba, Indy mengatakan keluarganya juga kerap mengawali tanggal 17 Agustus dengan upacara bendera.
"Kita awali dengan upacara bendera, jadi ada paskibranya gitu. Kalau salah jalannya atau salah balik badan dapat hukuman," kata Indy.
Baca Juga: Pernah Kena Covid-19, Pembawa Acara Indy Barends Takut Rayakan Kemerdekaan RI Bersama Keluarga
"Yang menyenangkan itu sih, karena di saat kita lagi kumpul itu pas ada acara 17-an. Jadi bonding-nya juga lebih dapet. Gitu aja sih," pungkasnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Pernah Kena Covid-19, Pembawa Acara Indy Barends Takut Rayakan Kemerdekaan RI Bersama Keluarga
-
25 Twibbon HUT RI ke-77 Terbaru, Desain Menarik Cocok Dipasang di Medsos
-
30 Ucapan 17 Agustus 2022 Singkat, Cocok Dijadikan Status WA
-
Rayakan HUT RI ke-77, Retail Supermarket Ini Gaungkan Semangat Cinta, Beli, dan Pakai Produk Dalam Negeri
-
Jokowi Pakai Baju Adat Asal Ahok, Ma'ruf Amin Pakai Baju Asal Jokowi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Promo Alfamart Paling Murah Sejagat untuk Kebutuhan Harian, Tanpa Syarat Belanja
-
7 Fakta Kasus Perjalanan Dinas Fiktif DPRD Lampung Utara Rugikan Negara Rp2,9 Miliar
-
5 Fakta Viral Polisi Kejang-kejang Usai Kecelakaan di Kemiling Bandar Lampung
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!