SuaraLampung.id - Seorang ibu rumah tangga inisial Mus (37) membakar rumahnya sendiri Desa Labuhanratu VII, Kecamatan Labuhanratu, Kabupaten Lampung Timur, Rabu (3/8/2022) sekitar pukul 00.30.
Kebakaran menghanguskan seisi rumah dan tingkat kerusakan rumah mencapai 70 persen akibat lalapan si jago merah.
Peristiwa terbakarnya rumah Mus sempat membuat panik sejumlah warga RT 05, Dusun 01, Desa Labuhanratu VII tersebut.
Tiga unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi pukul 01.00 sehingga api dapat dipadamkan total pukul 02.00.
Baca Juga: Direncanakan Sejak 2019, 5 Fakta Anies Ubah Nama RSUD Jadi Rumah Sehat
"Api diketahui menyulut besar pukul 00.30. Warga sudah panik memadamkan api secara manual sebelum mobil pemadam tiba," kata Ketua RT 05 Mugiyanto.
Saat rumah dibakar, suami dan dua anak Mus tidak ada di rumah karena bermalam di rumah orang tuanya.
Mugiyanto mengatakan, suami dan anak anak sudah memahami bahwa Mus sering marah karena ada gangguan kejiwaan.
"Memang mbak Mus itu kalau pas kumat dibawa ke tempat langganannya berobat, kalau pas sudah membaik pulang, nanti kalau kumat lagi d bawa lagi berobat," kata Mugiyanto.
Lanjut Mugiyanto masyarakat berharap agar Mus jangan dibawa pulang ke rumah sebelum benar-benar sembuh soal kejiwaannya.
Baca Juga: Mulai Dari Diri Sendiri, Ini 3 Tips Menjaga Kebersihan Rumah
Mugiyanto khawatir Mus spontanitas mengamuk dan membahayakan anak-anak di tempatnya tinggal.
Kapolsek Labuhanratu Iptu Mardiansyah membenarkan adanya peristiwa rumah warga yang dibakar sendiri oleh pemiliknya.
Hasil dari keterangan saksi yang dimintai keterangan, pelaku mengalami gangguan jiwa.
Polisi sudah memasang garis polisi di tempat kejadian perkara dan memeriksa sejumlah saksi.
Proses selanjutnya Mardiansyah akan terus memantau perkembangan pelaku selama dilakukan pengobatan.
"Kalau benar dan dipastikan karena kejiwaan tidak ada proses hukum selanjutnya tapi kalau pelaku dalam kondisi kejiwaan sehat bisa dilakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya yang bisa membahayakan orang lain," kata Mardiansyah.
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
-
Perayaan Natal Harus Damai, Menteri Agama Ajak Masyarakat Rayakan Tahun Baru di Rumah Ibadah
-
Viral Rumah Dijual Harga Murah tapi Sarat Kesan Angker, Joko Anwar Langsung Komentar: Astaga Cantik
-
Ridwan Kamil Ungkap Alasan Kampung Susun Bayam Tak Bisa Diserahkan ke Warga
-
Ulasan Novel Hantu di Rumah Kos, Banyak Logika Janggal yang Bikin Galfok
-
Menyantap Lezatnya Masakan Padang di Rumah Makan Ganto Sori Kuala Tungkal
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
Terkini
-
Miris! Jual Manusia ke Luar Negeri, Sindikat TPPO di Lampung Incar PSK & TKI
-
Pencalonan Wahdi-Qomaru Dibatalkan KPU Metro, PDIP Gugat ke MA
-
Modus Kongkalikong! Kredit Rp2 Miliar di Bank Pemerintah di Bandar Lampung untuk Kepentingan Pribadi
-
153 Desa di Lampung Selatan Memiliki Lebih dari Dua Ancaman Bencana
-
Stok Aman! Bandar Lampung Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Nataru 2024/2025