SuaraLampung.id - Sejak mengajukan gugatan cerai ke Sule, Nathalie Holscher sudah keluar dari rumah sang komedian sambil membawa anaknya baby Adzam.
Baby Adzam kini tinggal bersama Nathalie Holscher dan harus hidup terpisah dari Sule maupun kakak-kakaknya.
Beberapa waktu lalu, Sule yang kangen dengan baby Adzam menjenguknya di rumah Nathalie Holsher dan suatu waktu baby Adzam yang diboyong ke rumah mewah Sule.
Walau begitu, Nathalie Holscher tidak mengizinkan anaknya menginap di rumah Sule karena suatu alasan yang masuk akal.
"Kemarin Sule izin Baby Adzam nginep sudah terjadi belum sih?," tanya Ruben Onsu dalam tayangan Brownis, Selasa (2/8/2022) dikutip dari Suara.com.
"Belum dong, kan masih bayi, hehe," kata Nathalie Holscher menjawab.
Nathalie Holscher tegas melarang Sule membawa Adzam menginap di rumahnya karena masih bayi. Namun, jika sudah cukup umur, ia bakal membebaskan putranya itu menginap bersama ayahnya.
"Kalau aku sih paling nanti (izinkan) di atas dua tahun," ujar Nathalie Holshcer.
Menurut Nathalie Holscher, meski ia bercerai dari Sule, sudah kesepakatan bersama untuk tak membatasi waktu bersama anak. Namun, jika masih menyusui dan MPASI seperti saat ini, ditakutkan Adzam rewel jika jauh dari ibunya.
Baca Juga: Nathalie Holscher Dijodohkan dengan Duda Dewi Perssik, Setuju?
"Karena kan sudah kesepakatan bersama, kalau masih bayi gini kan takutnya (rewel), karena kan tidurnya sama aku, sama ibunya biasa nempel," kata Nathalie Holscher menjelaskan.
Meski demikian, Nathalie Holscher mempersilakan Sule untuk membawa Adzam main atau berkunjung. Seharian bersama Adzam pun tak apa asal tak sampai menginap.
"Kalau masih bayi jangan dulu deh (nginep), kalau main-main boleh, seharian boleh," tutur ibu sambung Putri Delina dan Rizky Febian ini.
Sebelumnya, dilansir dari YouTube Sule Family, Sule mengajak Adzam untuk menginap di rumahnya ketika video call. Lantas Sule meinta izin ke Nathalie Holscher untuk menjemput Adzam. Namun, terdengar Nathalie masih ragu mengizinkannya.
Berita Terkait
-
Nathalie Holscher Dijodohkan dengan Duda Dewi Perssik, Setuju?
-
Bercerai dari Dewi Perssik, Angga Wijaya Dijodohkan dengan Nathalie Holscher: Mereka Cocok Banget!
-
Resmi Cerai dari Dewi Perssik, Angga Wijaya Dijodoh-jodohkan dengan Nathalie Holscher
-
Nathalie Holscher Ternyata Hapus Tato karena Ditantang Sule
-
Kelihatan Butuh Sosok Ibu, Momen Ferdi Manja ke Mahalini Curi Perhatian
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Tragis! Bayi Dibuang di Dekat Kandang Sapi di Lampung Utara, Ari-Ari Masih Menempel
-
Penyebab Harimau Sumatera Mati di Lembah Hijau
-
Remaja Putri di Pringsewu Hamil 7 Bulan, Pelaku Ayah Tiri Diringkus Polisi
-
Horor di Lapo Tuak Tulang Bawang: Teman Tewas Ditikam, Pelaku Langsung Diciduk Polisi
-
Siap Hadapi Nataru, BPJN Lampung Siagakan Alat Berat