SuaraLampung.id - Seorang guru honor di salah satu Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Kecamatan Sekampung Udik, Kabupaten Lampung Timur, ditangkap polisi karena telah mencabuli tiga muridnya.
Kapolres Lampung Timur AKBP Zaky Alkazar Nasution mengatakan, guru honor SD inisial He (40) ditangkap di rumahnya.
Zaky Alkazar Nasution menjelaskan, perbuatan He terendus ketika SZ, salah satu murid, diperlakukan tidak senonoh oleh pelaku.
Lalu gadis 12 tahun tersebut melapor kepada orang tuanya, hingga orang tua korban melaporkan perbuatan seorang guru tersebut ke polisi.
"Berdasarkan laporan korban, anggota kami melakukan penangkapan terhadap He di rumahnya," kata Zaky, Selasa (2/8/2022).
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lampung Timur Marsan menegaskan memecat He (guru honor) yang telah mencabuli tiga murid perempuannya.
Marsan sudah memanggil kepala sekolah dimaksud untuk dimintai keterangan terkait peristiwa itu terjadi.
"Kami sudah lakukan pemangilan kepada kepala sekolah SDN dimaksud, tentu tujuan saya untuk meminta kronologis sebenarnya, bagaimana pengawasan di sekolah selama ini," ujarnya.
Dan segera mungkin Marsan akan mengumpulkan semua kepala sekolah SD dan SMP untuk dilakukan pembinaan, agar lebih mengedepankan moral atau akhlak yang baik sebagai pendidik.
Baca Juga: Miris! Sekolah Negeri Ini Tak Punya Pintu WC
Kontributor : Agus Susanto
Berita Terkait
-
Miris! Sekolah Negeri Ini Tak Punya Pintu WC
-
Tuan Guru Sumut Gelar Deklarasi Dukung Ganjar Presiden 2024
-
Guru di Muna Barat Mengeluh, Uang Sertifikasi Mereka Dipotong Hingga Rp400 Ribu
-
Viral Perilaku Siswa Berikan Jawaban Tak Terduga saat Diingatkan Tugas Oleh Gurunya: Aku Pengen Santai
-
Kasus Sisiwi Diduga Dipaksa Pakai Jilbab, Guru Agama hingga BK Dipanggil Ombudsman
Terpopuler
- Dulu Dicibir, Keputusan Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia Kini Banjir Pujian
- Lupakan Vario! 5 Rekomendasi Motor Gagah Harganya Jauh Lebih Murah, Tenaganya Bikin Ketagihan
- Pemain Keturunan Rp52,14 Miliar Follow Timnas Indonesia: Saya Sudah Bicara dengan Pelatih Kepala
- Sedan Bekas Tahun Muda Mulai Rp 70 Juta, Ini 5 Pilihan Irit dan Nyaman untuk Harian
- Pemain Keturunan Palembang Salip Mauro Zijlstra Gabung Timnas Indonesia, Belum Punya Paspor RI
Pilihan
-
Harga Emas Antam Kembali Melesat, Hari Ini Jadi Rp 1.919.000/Gram
-
Segera Keluar, Direktur Teknik FC Twente Ungkap Waktu Mees Hilgers Hengkang
-
Terulang Lagi, Pesepak Bola Palestina Tewas Akibat Serangan Israel
-
3 Kuliner Khas Riau yang Cocok Jadi Tren Kekinian, Bisa untuk Ide Bisnis!
-
Ole Romeny Jalani Operasi, Gelandang Arema FC Pilih Tutup Komentar di Instagram
Terkini
-
Solusi Lari Nyaman untuk Hijabers: 5 Rekomendasi Jogger Pants yang Sopan dan Anti-Gerah
-
Modus Lama Terulang! 120 Burung Liar Tanpa Dokumen Disita di Pelabuhan Bakauheni
-
Penemuan Mayat Tanpa Kepala di Pantai Tanggamus: Polisi Lakukan Autopsi
-
Kepala BKD Digeser Jadi Kadispora, Daftar Nama Pejabat Baru di Pemprov Lampung
-
BRI Perkenalkan BRILiaN Way untuk Wujudkan Visi Bank Terprofit di Asia Tenggara