SuaraLampung.id - putri sulung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Mutiara Annisa, menikah dengan Ali Saleh Alhuraebi, Jumat (29/7/2022).
Kisah cinta Mutiara Annisa dengan Ali Saleh bermula dari kantin Univesitas Indonesia (UI) saat keduanya sama-sama masih menimba ilmu di sana.
Ali Saleh mengaku jatuh cinta pada pandangan pertama terhadap Mutiara Annisa ketika bertemu pertama kali di kantin UI.
"Waktu itu ketemu di kantin FIK, lagi mau bayar, kami antre depan belakang, saya di depan dia saat itu. Terus pas menghadap ke belakang, eh, masyaallah, ya," kata Ali usai acara resepsi pernikahan kedua mempelai di aula Candi Bentar, Putri Duyung Resort Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, Jumat (29/7/2022) malam.
Baca Juga: Karangan Bunga Pejabat Mulai dari Jokowi dan Ahok Ramaikan Pernikahan Putri Anies Baswedan
Pria lulusan Fakultas Ilmu Kedokteran Universitas Indonesia pada bulan Maret 2022 itu kemudian berkenalan dengan Mutiara. Namun, saat itu Ali belum tahu bahwa wanita yang ia cintai itu adalah putri Anies Baswedan.
Dikatakan pula oleh teman satu kampus Mutiara di Fakultas Hukum UI, Giani Virginia, bahwa putri sulung Anies Baswedan itu memang sangat dekat dengan Ali Saleh Alhaerubi yang kini menjadi suaminya sejak pertemuan tersebut.
"Jadi, mereka waktu itu pernah ketemu di kantin, jadi saling kenal terus enggak lama juga saling suka begitu," kata Giani saat ditemui selepas resepsi Mutiara-Ali di aula Candi Bentar, Putri Duyung Resort Ancol, Pademangan, Jakarta Utara.
Giani yang merupakan alumnus Fakultas Hukum Universitas Indonesia angkatan 2015 juga mengungkapkan secara pribadi telah mengenal Mutiara lebih dari 10 tahun, terutama ketika keduanya sama-sama duduk di bangku SMP Al Izhar Pondok Labu Jakarta.
Bagi Giani, Tia adalah sosok yang ceria dan ramah kepada semua orang.
Baca Juga: Gelar Resepsi, Anggunnya Putri Anies Baswedan Pakai Kebaya Kutu Baru Pink
"Senang tadi dia menjalani pernikahan dengan Ali cantik banget, sukses terus buat Tia, semoga sakinah, mawadah, warahmah dengan Ali," kata Giani.
Ia lantas mendoakan, "Semoga Tia tetap seperti yang sekarang. Semoga dia tetap ramah sama setiap orang dan baik, serta tetap menjadi diri sendiri."
Sementara itu, sepupu Mutiara dan temannya Ali yang menjadi Pagar Bagus dalam acara resepsi pernikahan tersebut, Irfan Saleh Ganis, di aula Candi Bentar, Putri Duyung Resort Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, mengungkapkan sosok Ali adalah pemuda yang baik dan tidak pernah berpacaran seperti layaknya anak muda zaman sekarang.
"Mereka menjalin hubungan itu perkenalan, ya, saya enggak melihat mereka berpacaran seperti yang anak-anak zaman sekarang. Mereka berdua saling menjaga. Mereka tahu satu sama lain bukan muhrim. Mereka hanya melakukan perkenalan dan lain-lain sampai sekarang akhirnya mereka menikah, baru mungkin mereka bisa bareng," kata Irfan.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pun ikut berkomentar mengenai Ali.
Menurut Anies, pada saat akad nikah tadi pelafalan Ali cukup lancar. Itu menjadi bukti bahwa Ali betul-betul siap membangun rumah tangga dengan putri satu-satunya itu.
"Alhamdulillah, tadi Ali jawabnya lancar, cepat, tuntas. Insyaallah, gambaran dia siap menjadi suami yang baik," kata Anies. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Gegara Anies Baswedan, Rocky Gerung Terang-terangan Dukung Pramono-Rano: Anak Abah Jangan Jadi Malas!
-
Anies Masuk 'Medan Pertempuran' di Pilkada Jakarta, PDIP Makin Pede Lawan Paslon yang Didukung Jokowi
-
Hitung Mundur Pilkada Jakarta: Adu Kuat Pengaruh Jokowi dan Anies di Ibu Kota
-
Hasto Beberkan Politik Jokowi dan Anies, Netizen Samakan dengan Fufufafa: Gak Punya Nyali!
-
Pandji Nantikan Duet Anies dan Ahok di Pilpres 2029, Publik Sepakat: Kelar Tuh Fufufafa..
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"