SuaraLampung.id - Badan Pertanahan Nasional (BPN) Bandar Lampung menyerahkan 57 sertifikat aset yang telah selesai diproses ke Pemerintah Kota Bandar Lampung.
Kepala BPN Bandar Lampung Djuju Trihandayani mengatakan tahun ini dari target 105 aset milik Pemkot Bandar Lampung yang diserahkan ke BPN untuk disertifikatkan, sudah 71 aset yang telah terselesaikan tanpa ada masalah.
"Dari 71 aset yang sudah beres tersebut, 57 sertifikatnya sudah jadi dan diserahkan, 14 lainnya masih dalam proses. Sedangkan 34 asetnya lainya masih terdapat masalah tumpang tindih," kata dia, Selasa (12/7/2022).
Ia pun menegaskan bahwa setiap tahunnya memang pemkot ditargetkan untuk mensertifikatkan aset-aset agar tidak terjadi pendudukan terhadap aset punya negara oleh masyarakay.
Baca Juga: Polda Metro Jaya Tangkap Pejabat BPN Terkait Sindikat Mafia Tanah!
"Setiap tahun memang ada targetnya untuk mensertifikatkan aset. Sertifikat yang diserahkan kepada pemkot ini berupa jalan dan fasilitas umum lainnya di sejumlah perumahan," kata dia.
Sementara itu Pelaksana Tugas Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BPKD) Kota Bandar Lampung, M Nur Ramd'han mengatakan bahwa sertifikat aset yang diserahkan BPN tersebut merupakan fasilitas umum (fasusm) dan fasiltas sosial (fasos) dari para pengembang perumahan di kota ini.
"Jadi aturannya kan memang setiap pengembang perumahan harus menyediakan fasum dan fasos. Nah fasum dan fasos itu harus diserahkan ke pemerintah daerah (pemda) sebagai bukti itu milik pemda maka harus disertifikatkan. Ini lah tadi 57 sertifikat yang diserahkan ke pemkot, sisanya itu nanti BPN yang mengurus," ujarnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Link Download Sertifikat SKD CPNS 2024 Resmi dari BKN!
-
Prabowo Ajukan RUU Perampasan Aset Masuk Prolegnas, Hardjuno: Bukti Serius Lawan Korupsi
-
Melihat 'Jeroan' Bank INA Milik Salim Group yang Alami Lonjakan Kredit Bermasalah
-
Pemerintah Usulkan 8 RUU Masuk Prolegnas Prioritas 2025, Termasuk Soal Perampasan Aset
-
Capek Kerja Gegara Gaji Gak 'Worth It', Wanita Ini Malah Dapet Aset Tak Terduga dari Sang Ayah
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Polisi Kawal Ketat Distribusi Logistik Pilkada Bandar Lampung Hingga TPS
-
Seniman Lampung Berprestasi Bakal Diganjar Anugerah Seni 2024
-
Distribusi Logistik Pilkada Bandar Lampung Dimulai H-3 Pemungutan Suara
-
IKM Lampung Didorong Tangkap Peluang Emas Pariwisata Pasca Pandemi
-
Komplotan Asal Lampung Utara Kuras ATM hingga Rp 2 Miliar Modal Tusuk Gigi