SuaraLampung.id - Mantan Amir Khilafatul Muslimin Bandar Lampung Abu Bakar (71) ditangkap aparat Polda Lampung di kediamannya di Jalan Urip Sumoharjo, Gunung Sulah, Senin (4/7/2022) pukul 17.00.
Polisi menangkap pengikut Khilafatul Muslimin ini karena diduga telah menyebarkan berita bohong ke masyarakat melalui video yang beredar.
Kasubdit I/Keamanan Negara (Kamneg) Ditreskrimum Polda Lampung Kompol Wahyudi Sabhara mengatakan, berita bohong yang disebarkan Abu Bakar terkait pemerintahan dan penangkapan Khilafah Khilafatul Muslimin Abdul Qadir Hasan Baraja.
"Isi pernyataan bahwasanya pemerintah anti Islam, dengan beragam ucapan lain seperti Presiden Jokowi Komunis, dan hati-hati umat Islam orang lagi sholat ditangkap," ungkap Wahyudi.
Pernyataan Abu Bakar ini tersebar luas di masyarakat lewat ceramah-ceramah baik berbentuk video maupun pemberitaan.
"Dengan beredarnya video itu kami lakukan penyidikan dan telah kami tetapkan sebagai tersangka dan kami tahan," tambahnya.
"Atas penangkapan pimpinan itulah saudara AB melakukan pemberitahuan yang tidak benar," terangnya.
Selain itu, video yang beredar mengenai penangkapan Abdul Qadir Hasan Baraja yang dikatakan Abu Bakar saat Salat Subuh.
"Penangkapan terjadi pada saat salat subuh, padahal itu sudah terang (bukan saat subuh)," terang Wahyudi.
Baca Juga: 2 Remaja di Bandar Lampung Jual Pacarnya Sendiri ke Pria Hidung Belang Lewat Michat
Menurut Wahyudi, Abu Bakar kini sudah bukan pimpinan Khilafatul Muslimin di Bandar Lampung atau pun dalam jajaran pengurus.
Abu Bakar tidak lagi menjabat sebagai Amir Bandar Lampung sejak ditahan Polda Lampung karena pelanggaran protokol kesehatan.
Berita Terkait
-
2 Remaja di Bandar Lampung Jual Pacarnya Sendiri ke Pria Hidung Belang Lewat Michat
-
Pelaku Pembunuhan Ketua Ormas Laskar Merah Putih Menyerahkan Diri, Motif Tersinggung di Acara Hajatan
-
Cerita Warga Bakung Puluhan Tahun Hidup Berdampingan dengan Sampah
-
Pemprov Lampung Persiapkan UMKM Center
-
Pemprov Lampung Persiapkan UMKM Center
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Promo Indomaret Januari 2026 untuk Belanja Hemat, Snack dan Minuman Turun Harga
-
Tipu Warga Pakai Seragam Polisi, 7 Fakta Polisi Gadungan di Tulang Bawang Barat
-
Cek Fakta: Jokowi Terima Uang Ratusan Triliun Rupiah dari Yaqut Cholil, Ini Faktanya
-
7 Fakta Kronologi Guru SMK di Jambi Dikeroyok Siswa hingga Video Viral Celurit Beredar
-
15 Promo Indomaret untuk Ibu & Anak Awal 2026, Susu hingga Popok Diskon