SuaraLampung.id - Kapolda Lampung Irjen Akhmad Wiyagus menerima penghargaan Hoegeng Awards 2022, untuk kategori Polisi Berintegritas.
Irjen Akhmad Wiyagus dikenal sebagai sosok polisi yang anti suap dan tidak bisa dinego.
Oleh karenanya, ia dipilih Dewan Pakar masuk menjadi kandidat, hingga akhirnya didapuk menerima Hoegeng Awards 2022 kategori Polisi Berintegritas.
Penghargaan Hoegeng Awards 2022 kepada Irjen Akhmad Wiyagus diberikan langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Gedung The Tribrata Darmawangsa, Jumat (1/7/2022).
Kapolda Lampung Irjen Akhmad Wiyagus mendedikasikan penghargaan tersebut, untuk masyarakat Lampung dan Indonesia.
Ia menilai, karena masyarakatlah yang harus ia lindungi dan layani.
"Masyarakat harus diperlakukan secara adil, dalam proses penegakan hukum. Saya juga akan dedikasikan kepada inspirasi saya Pak Hoegeng Iman Santoso, mungkin saya tidak bisa meniru sama sekali, ini hanya sebagian kecil yang bisa saya teladani," ujar Irjen Akhmad Wiyagus dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Mantan Kapolda Gorongtalo itu menilai, Jenderal Hoegeng sebagai sosok polisi yang menjalankan empat sifat Nabi Muhammad SAW, yakni sidiq, amanah, tabligh, dan fathonah.
Jenderal Hoegeng juga dinilai seseorang birokrat modern, yang benar-benar memahami bagaimana mengoperasionalkan konsep birokrasi modern, terutama impersonal dalam melaksanakan tugasnya, termasuk kepada keluarganya.
Baca Juga: Mahasisiwi Gigit Polisi Gegara Ditegur Lawan Arah: Awas Rabies Pak Pol
"Saya akan dedikasikan kepada pimpinan Kapolri Jenderal Sigit, beliau sosok tauladan saya juga. Tak lupa, penghargaan ini akan saya dedikasikan kepada istri dan anak-anak saya, selalu memberikan kebahagiaan dalam melaksanakan tugas," jelas matan penyidik KPK itu.
Berita Terkait
-
Mahasisiwi Gigit Polisi Gegara Ditegur Lawan Arah: Awas Rabies Pak Pol
-
Viral Pria Plontos Mirip Mike Tyson Tantang Adu Jotos dengan Polisi di Tepi Sawah
-
Ungkit Polisi Korup AKBP Brotoseno hingga Irjen Napoleon, IPW Sebut Kapolri Listyo Tak Berani Pecat Polisi Bermasalah
-
Seorang Pria di Banjar Tiba-tiba Orasi di Tengah Keramaian dan Marahi Polisi Lalu Lintas, Begini Ujungnya
-
Jenazah Tjahjo Kumolo Dibawa ke Masjid Quba KemenPAN RB untuk Disalatkan, Lantunan Tahlil Iringi Keberangkatan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Cara Cek BLT Rp 900 Ribu Langsung dari HP Tanpa ke Kantor Pos Sudah Bisa Sekarang
-
Diskon Indomaret Akhir November: Harga Yogurt dan Sosis Turun, Banyak Produk Jadi Rp 3 Ribuan
-
Tri Wenita, AgenBRILink yang Membawa Layanan Perbankan Menyapa Warga Desa
-
3 Trik Nasi Pulen dan Wangi untuk Masak Harian ala Ibu-Ibu Hemat Alfamart
-
Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Naik Akhir Bulan, Rincian Lengkap Biaya Terbarunya