SuaraLampung.id - Penyerang gaek Cristiano Ronaldo diperkirakan akan bertahan di klub Liga Inggris Manchester United pada musim panas ini.
Sebelumnya sempat beredar kabar Ronaldo merasa frustrasi dengan langkah klub pada bursa transfer pemain.
Dikutip dari Sky Sports, Sabtu (25/6/2022), Ronaldo telah mengatakan dirinya siap untuk kembali ke MU pada awal Juli nanti setelah dirinya menjalani liburan setelah membela Portugal pada ajang UEFA Nations League.
Sebelumnya dikabarkan media Portugal, Ronaldo ingin meninggalkan Manchester United karena memiliki kekhawatiran pelatih anyar Erik ten Hag tidak memiliki kemampuan untuk membawa The Red Devils bersaing untuk gelar musim depan, terlebih klub belum melakukan pembelian pemain sama sekali di bursa transfer ini.
Baca Juga: Nottingham Forest Dapatkan Dean Henderson dari Manchester United
Manchester United telah mengatakan, pihaknya tidak panik meski belum mendaratkan pemain anyar, mereka menegaskan akan mendatangkan rekrutan baru dengan harga yang tepat.
Selain itu, terdapat kabar yang mengatakan Bayern Muenchen tertarik untuk mendatangkan penyerang Portugal tersebut jika mereka pada akhirnya kehilangan Robert Lewandowski yang terus dikaitkan dengan Barcelona.
Meski begitu, dipahami Ronaldo tidak sesuai dengan filosofi yang dimiliki Bayern dan mereka akan berusaha untuk mempertahankan Lewandowski pada musim panas ini.
Cristiano Ronaldo kembali membela Manchester United pada awal musim 2021/22 setelah sebelumnya meraih kesuksesan bersama Real Madrid dan Juventus dalam kurun waktu 12 tahun setelah meninggalkan Old Trafford pada musim panas 2009.
Pada musim lalu, pemain berusia 37 tahun itu tercatat menjadi bagian penting dari Manchester United dengan mencatatkan 39 penampilan dan menyumbangkan 24 gol serta tiga assist di segala ajang. (ANTARA)
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Diperkirakan Bertahan di Manchester United
Berita Terkait
-
Manchester United Kedatangan 5 Sosok Baru, Pilihan Langsung Ruben Amorim
-
Bintang Manchester United Kirim Pesan Spesial untuk Timnas Indonesia Jelang Lawan Jepang
-
Menohok, 3 Pemain Keturunan yang Tolak Mentah-mentah Timnas Malaysia
-
Kejutan! Ronaldo Kwateh Kembali Dipanggil Timnas Indonesia Jelang AFF Cup
-
Ruud van Nistelrooy: Dulu Ditendang Sir Alex Kini 'Tumbal' Ruben Amorim
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
Terkini
-
Kapolres Pringsewu Perangi Wartawan Gadungan Pemeras Pejabat: Keluar dari Wilayah Saya!
-
Mirza-Jihan Unggul Telak atas Arinal-Sutono di Survei Pilgub Lampung 2024
-
Tak Mau Dinikahi Pacar di Jepang, Wanita di Metro Pilih Lakukan Aborsi
-
Endorse Judi Online, Pedagang Martabak di Lampung Selatan Raup Rp5 Juta
-
Lawan Inflasi! Pemprov Lampung Buka Toko Operasi Pasar di Natar