SuaraLampung.id - Aktor Deddy Mizwar belum tertarik untuk berlaga kembali pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat 2024.
Deddy Mizwar mengatakan, jika namanya masuk dalam survei cagub Jabar 2024 itu wajar karena dirinya punya nilai.
"Karena saya pernah jadi Wagub Jabar, pasti ada nilai. Tapi kan belum tentu kita harus maju lagi, ya," kata Deddy Mizwar usai menghadiri acara Nonton Bareng Film Naga Naga Naga di salah satu bioskop Kota Bandung, Rabu (22/6/2022).
Politikus yang juga sutradara ini malah mendorong generasi muda atau sosok lain untuk berlaga meramaikan Pilgub Jabar 2024.
Baca Juga: Jadi Kandidat Kuat Calon Gubernur DKI, Risma Bilang Enggak Pernah Membayangkan..
"Ya, yang lain lah, kami sudah cukup ngurusin ini aja lah. Anak-anak muda lah yang mau maju di bidang politik atau memberikan kesempatan kepada yang lain, barangkali banyak tokoh di Tanah Parahyangan yang mau maju," kata dia.
Sementara itu, terkait kesiapan Pemilu Legislatif Tahun 2024, Deddy Mizwar mengatakan siap "turun gunung" untuk membantu kampanye Partai Gelora pada Pileg mendatang.
"Saat ini sudah mulai menyentuh jaringan-jaringan yang ada di Jawa Barat, ada dari komunitas film, lingkungan dan kemunitas seni lainnya," kata Deddy Mizwar.
Deddy Mizwar yang juga menjabat sebagai Ketua Bidang Seni Budaya DPN Partai Gelora menuturkan partai tersebut memiliki target yang cukup besar di Pemilu 2024 sehingga dibutuhkan fokus serta kerja keras.
"Dan memang target kita ialah menjadi partai pemenang, minimal tiga besar di nasional," kata dia.
Baca Juga: Deddy Mizwar Dorong Anak Muda Ramaikan Pilgub Jabar 2024
Sementara itu Ketua DPW Gelora Jawa Barat Haris Yuliana menambahkan pihaknya semakin optimistis ada dukungan dari salah satu tokoh Jawa Barat dalam pelaksanaan kampanye Pileg nanti. Menurut Haris sampai saat ini nama Deddy Mizwar masih sangat diperhitungkan dalam dunia politik. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Jadi Kandidat Kuat Calon Gubernur DKI, Risma Bilang Enggak Pernah Membayangkan..
-
Deddy Mizwar Dorong Anak Muda Ramaikan Pilgub Jabar 2024
-
Demi Kampanye Partai Gelora, Mantan Wagub Jabar Deddy Mizwar Siap Turun Gunung
-
Bongkar Ambisi Besar Partai Gelora, Deddy Mizwar Siap 'Turun Gunung' Buat Kampanye
-
7 Potret Artis Sebelum dan Sesudah Jadi Pejabat, Semakin Berwibawa saat Menggunakan Seragam Kepala Daerah
Terpopuler
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 12 Kode Redeem FF Hari Ini 6 Juli 2025, Emote dan Skin Senjata Spesial Event Faded Wheel
- Siapa Finn Dicke? Gelandang Keturunan Indonesia Incaran PSSI Latihan Bersama Rafael Struick
- Update Harga Honda Vario Juli 2025, Mending Beli Baru atau Motor Bekas?
Pilihan
-
Eks Petinggi AFF Kritik Strategi Erick Thohir, Naturalisasi Jadi Bom Waktu untuk Timnas Indonesia
-
Siapa Liam Oetoehganal? Calon Penerus Thom Haye Berstatus Juara Liga Belgia
-
Heboh Nasi Kotak Piala Presiden 2025, Netizen Bandingkan Isi Menu MBG ke Jurnalis Inggris
-
Siap-siap! Hari Ini Dua Emiten COIN dan CDIA dengan Minat Investor Tinggi Lakukan IPO
-
Daftar Harga Tiket Konser My Chemical Romance Jakarta, Presale Mulai 9 Juli
Terkini
-
Tidak Ada Sistem Gugur, Ini Jadwal Tes Kesehatan Siswa Sekolah Rakyat di Lampung
-
Tak Diterima di SMA Negeri? Bandar Lampung Sediakan SMA Gratis! Ini Syaratnya
-
Green Financing BRI Naik, Sumbang Rp89,9 Triliun untuk Pembangunan Berkelanjutan
-
Terobosan Melawan Pembunuh Senyap Wanita: Dosen ITERA Teliti Murbei Jadi Obat kanker Serviks
-
Kapan SK PPPK Dibagikan? Ini Janji Wagub Lampung Jihan Nurlela