SuaraLampung.id - Sebanyak 320 ekor sapi dari Provinsi Lampung dikirim perdana ke Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menggunakan transportasi laut, Kapal Murni 2k.
Ratusan sapi asal Lampung ini dikirim ke Kepri untuk memenuhi kebutuhan Idul Adha 2022.
"Siang ini tiba di pelabuhan Beton Sekupang, Batam," kata Ketua Komisi II DPRD Kepri Wahyudin, Senin (20/6/2022).
Wahyudin mengatakan setibanya di pelabuhan Beton Sekupang, hewan tersebut akan dikarantina selama beberapa hari di Kuala Dangas, setelahnya baru didistribusikan ke pedagang/peternak sapi di Batam.
Baca Juga: Video Viral Kurir Shopee Express Dianiaya Pemuda, Pelaku Malah Cengengesan saat Dibekuk Polisi
Ia juga memastikan ternak sapi ini bebas Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), karena sudah melalui prosedur pemeriksaan kesehatan ketat oleh pihak-pihak berwenang di Lampung maupun Kepri.
"Kami (Komisi II) bersama instansi terkait dari Kepri turun langsung ke Lampung, guna memastikan bahwa sapi-sapi itu bebas wabah PMK," ujar Wahyudin.
Ia menegaskan kebutuhan hewan kurban sapi di Kepri saat ini sudah tercukupi. Khusus di Batam, kebutuhan mencapai 3.000 ekor.
"Lusa (Rabu), masuk lagi sekitar 500 ekor sapi dari Lampung," ucapnya.
Setelah selesai dengan pengiriman sapi, nantinya akan dilanjutkan dengan pengiriman ternak kambing dari Lampung.
Baca Juga: Ini Kriteria Penerima Gaji Ke-13 yang Sebentar Lagi Cair, Anda Termasuk?
Wahyudin mengatakan pasokan sapi dan kambing itu dikirim dari daerah Lampung Tengah, yang diklaim bebas PMK, sehingga diizinkan untuk mengirimkan hewan kurban ke Kepri. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Potret Pak Ribut, Guru Honorer Viral yang Gak Percaya Sapi Makan Martabak
-
Tak Percaya Muridnya yang Sebut Sapi Makan Martabak, Pak Ribut Guru Viral di TikTok Buktikan Langsung!
-
Menkop Budi Arie Sebut Koperasi Siap Serap Susu Produksi Lokal Untuk Makan Bergizi Gratis
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Siapa Yintho Schroder? Bek Keturunan Lampung 1,97 Meter Punya Tekel Maut, Suksesor Mees Hilgers
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"