SuaraLampung.id - Sejumlah titik di Kelurahan Hadimulyo Barat, Kecamatan Metro Pusat, Kota Metro, Provinsi Lampung, dilanda banjir, Rabu (8/6/2022).
Wali Kota Metro Wahdi Siradjuddin turun ke lapangan meninjau beberapa titik lokasi banjir di Kelurahan Hadimulyo Barat, Kecamatan Metro Pusat.
Banjir disebabkan buruknya sistem drainase di lokasi tersebut ditambah lagi hujan deras mengakibatkan air meluap dan menggenangi rumah warga.
Wali Kota Metro, Wahdi mengatakan, selain sistem drainase yang buruk, sebagian wilayah Kelurahan Hadimulyo Barat memang daerah yang rendah. Karena itu, wilayah ini sering mengalami banjir ketika hujan lebat.
"Setelah kita lihat dan analisa tadi memang masalahnya di drainase. Dan memang wilayah sini itu rendah, jadi sering banjir," katanya.
Menurut dia, saluran drainase di lokasi tersebut selain mengalami pendangkalan dan ditutupi rumput, juga tidak terhubung ke saluran pembuangan.
"Jadi yang harusnya air menuju pembuangan malah kembali lagi kemudian bertemu di satu titik makanya meluap," terangnya.
Karena itu, lanjut dia, Pemkot Metro akan membenahi sistem drainase secara terintegrasi agar tidak terjadi lagi banjir di lokasi tersebut.
"Makanya ini saya ajak Kadis PUTR kemudian Asisten II, camat serta lurah. Nanti dalam perencanaan pembangunannya harus melibatkan masyarakat sekitar," paparnya.
Baca Juga: Puluhan Rumah di Bayah Lebak Terendam Banjir, Akibat Drainase Mampet
Plt Kepala Dinas PUTR Kota Metro, I Made Suwanda menambahkan, pihaknya akan segera melakukan pemetaan terhadap sistem drainase di lokasi tersebut.
Ia menambahkan, nantinya dalam perencanaan pembangunan drainase tersebut, pihaknya akan melibatkan masyarakat sekitar.
"Besok kita akan turun ke sini lagi. Nanti kita bersama camat, lurah dan tentu masyarakat sekitar. Karena masyarakat harus dilibatkan karena mereka yang tahu kondisi disini," tambahnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Puluhan Rumah di Bayah Lebak Terendam Banjir, Akibat Drainase Mampet
-
Polisi: Pemkot Jaksel Segel Kafe Wow Dampak Video Viral 'LGBT'
-
Polrestro Jaksel Usut Dugaan Pelanggaran Asusila pada Video 'LGBT' di Kafe Wow
-
Polda Metro Jaya Gelar Lomba Standup Comedy, Komeng dan Abdel Jadi Juri
-
Amankan Jakarta Fair 2022, Polda Metro Jaya Kerahkan 150 Personel
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Cara Menghitung Volume Kubus dan Balok dengan Mudah dan Cepat
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Detik-detik Truk Uang Rp800 Juta Ditembak Perampok, Aksinya Viral dan Bikin Geger
-
7 Fakta Profil Sudewo, Bupati Pati dari Partai Gerindra yang Kini Terjerat OTT KPK
-
Harga Turun! Promo Candy & Chocolate Alfamart Januari 2026, SilverQueen Mulai Rp8 Ribuan