SuaraLampung.id - Kapolresta Bandar Lampung Kombes Ino Harianto enggan membeberkan siapa pelaku pembunuhan prajurit TNI AD Prada Agung Adi Saputra yang terjadi di Kafe Tokyo Space pada Mei lalu.
Menurut Ino, penyidikan perkara pembunuhan Prada Agung Adi Saputra berada di tangan Detasemen Polisi Militer (Denpom) II/3 Angkatan Darat.
Ino mengaku pihaknya sudah melimpahkan pelaku dan perkaranya ke Denpom TNI AD untuk penyidikan lebih lanjut.
"Kami hanya sebatas melakukan penyelidikan, untuk proses selanjutnya, kami serahkan ke Denpom, biar mereka yang memberikan klarifikasi. Untuk pelaku satu orang, namun motif dan lainnya silahkan konfirmasi ke sana," kata Kombes Ino Harianto, Rabu (8/6/2022) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Baca Juga: Fakta-fakta dan Kronologis Nenek Tewas Mengenaskan di Malang, Diduga Dibunuh
Dari hasil penyelidikan, Kapolresta menyebut, ada sejumlah barang bukti yang diamankan dalam perkara itu. Ada pun barang bukti yang diamankan ada pisau, darah korban, baju, sandal, dan ponsel.
"Barang bukti tersebut, dikirim ke Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri. Ada pun tujuannya, untuk memperkuat hasil penyelidikan," sebut Ino Harianto.
Semua barang bukti tersebut, ditemukan di sekitaran lokasi kejadian.
Dalam kasus ini, Polresta Bandar Lampung sudah melakukan serangkaian penyelidikan mulai olah TKP, pemeriksaan saksi, hingga pengumpulan barang bukti, dibantu TNI AD.
Sebelumnya, Prada Agung Adi Saputra tewas ditusuk sejumlah orang di Kafe Tokyo Space Bandar Lampung, Minggu (15/5/2022) dinihari.
Baca Juga: Pembunuh Wartawan Belanda Dituntut Hukuman Seumur Hidup
Sebelum tewas dikeroyok, sempat terjadi keributan di dalam kafe.
Berita Terkait
-
Anjing Setia Bantu Tangkap Pembunuh Pemiliknya di Texas
-
Tragis! Bocah 11 Tahun Asik Main Game, Tak Sadar Orang Tua Saling Bunuh di Rumah
-
Bebaskan Anak dengan Suap Miliaran, Ibu Ronald Tannur Kini Tersangka, Publik Bertanya Kerjanya Apa?
-
Update Kasus Penembakan Massal Orlando, Remaja 17 Tahun Didakwa Pembunuhan Berencana
-
Ibu Ronald Tannur Kerja Apa? Sanggup Suap Hakim Rp3,5 M demi Bebaskan Anak, Kini Jadi Tersangka
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Mirza-Jihan Unggul Telak atas Arinal-Sutono di Survei Pilgub Lampung 2024
-
Tak Mau Dinikahi Pacar di Jepang, Wanita di Metro Pilih Lakukan Aborsi
-
Endorse Judi Online, Pedagang Martabak di Lampung Selatan Raup Rp5 Juta
-
Lawan Inflasi! Pemprov Lampung Buka Toko Operasi Pasar di Natar
-
Pencuri Nasabah Bank di Bandar Lampung Tertangkap Basah saat Gasak Uang di Warung Bakso