SuaraLampung.id - Jelang kejuaraan selancar internasional Krui Pro 2022, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menggelar kegiatan Krakatau Beach Fun Run 2022.
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Pemprov Lampung Qodratul Ikhwan mengatakan Krakatau Beach Fun Run 2022 digelar besok Sabtu (4//2022) di Pantai Mandiri, Krui, Pesisir Barat.
Ia mengatakan kegiatan lari bersama sepanjang 5 dan 10 kilometer tersebut bertujuan untuk meningkatkan daya tarik pariwisata menjelang ajang selancar internasional tersebut.
"Yang telah mendaftar tercatat 315 peserta untuk kegiatan KrakatauBeach Fun Run, dan nanti akan ada tambahan peserta dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sekitar agar lebih meriah lagi," katanya.
Baca Juga: Polda Lampung Terjunkan 207 Personel Amankan Kejuaraan Selancar Internasional Krui Pro 2022
Menurutnya, pelaksanaan Krakatau Beach Fun Run 2022 tersebut akan dilaksanakan di Pantai Mandiri.
"Kegiatan ini juga merupakan rangkaian dari Festival Krakatau yang dijadwalkan pada Agustus 2022. Kita coba perbanyak kegiatan agar sektor pariwisata tumbuh," ucapnya.
Diharapkan dengan adanya ajang lari di pinggir pantai sebagai rangkaian acara Krui Pro tersebut dapat meningkatkan perekonomian dan sektor pariwisata di daerah.
Selain itu, menurut Kabid Pengembangan Pemasaran pada Disparekraf Provinsi Lampung, Melly Ayunda, ajang kejuaraan selancar internasional Krui Pro telah mengalami peningkatan jumlah peserta.
"Berdasarkan data terakhir untuk ajang Krui Pro peserta lomba telah mencapai 212 orang," kata Melly Ayunda dan berasal dari 17 negara.
Baca Juga: Gempa Magnitudo 5,1 Terjadi di Pesisir Barat, Getaran Dirasakan Sampai di Pringsewu
"Sudah ada dari 17 negara yang mendaftar, harapannya berjalan dengan lancar," ucapnya. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Polda Lampung Terjunkan 207 Personel Amankan Kejuaraan Selancar Internasional Krui Pro 2022
-
Gempa Magnitudo 5,1 Terjadi di Pesisir Barat, Getaran Dirasakan Sampai di Pringsewu
-
Butuh Suplai Listrik Besar, PLN Bersiap Ajang Selancar World Surf League Krui Pro 2022
-
Disambut Antusias, Ratusan Peselancar Daftar Kejuaraan Selancar Krui Pro 2022
-
Jelang Surfing Internasional Krui Pro, Pemprov Lampung Ajukan Penambahan Volume Penerbangan
Terpopuler
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 12 Kode Redeem FF Hari Ini 6 Juli 2025, Emote dan Skin Senjata Spesial Event Faded Wheel
- Siapa Finn Dicke? Gelandang Keturunan Indonesia Incaran PSSI Latihan Bersama Rafael Struick
- Update Harga Honda Vario Juli 2025, Mending Beli Baru atau Motor Bekas?
Pilihan
-
Daftar Harga Tiket Konser My Chemical Romance Jakarta, Presale Mulai 9 Juli
-
5 Rekomendasi HP NFC Murah Terbaru Juli 2025: Dompet Aman, Transaksi Lancar!
-
7 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 3 Juta Terbaik Juli 2025, Pasti Terang!
-
Musim Berburu Siswa Baru: Apa Kabar Sekolah Negeri?
-
Duet Jordi Amat dan Rizky Ridho di Lini Belakang Persija? Mauricio Souza Buka Suara
Terkini
-
Tidak Ada Sistem Gugur, Ini Jadwal Tes Kesehatan Siswa Sekolah Rakyat di Lampung
-
Tak Diterima di SMA Negeri? Bandar Lampung Sediakan SMA Gratis! Ini Syaratnya
-
Green Financing BRI Naik, Sumbang Rp89,9 Triliun untuk Pembangunan Berkelanjutan
-
Terobosan Melawan Pembunuh Senyap Wanita: Dosen ITERA Teliti Murbei Jadi Obat kanker Serviks
-
Kapan SK PPPK Dibagikan? Ini Janji Wagub Lampung Jihan Nurlela