SuaraLampung.id - Seorang pria ditangkap warga karena menyebar isu tsunami di daerah Gudang Agen, Pesawahan, Telukbetung Selatan, Bandar Lampung, Selasa (24/5/2022) sekitar pukul 20.00.
Pria yang menyebarkan isu tsunami ialah Taryani, warga Jalan Ikan Bawal, Gang Madu, Kangkung, Bumi Waras, Kota Bandar Lampung.
Kapolsek Telukbetung Selatan Kompol Adit Priyanto mengatakan Taryani menyebarkan informasi hoaks tentang tsunami karena putus cinta dan dalam keadaan mabuk.
"Pengakuan dari pelaku karena putus cinta dan pengaruh miras atau mabuk," kata Adit Priyanto, Rabu (25/5/2022).
Biar sudah membuat panik warga Gudang Agen, polisi tidak memproses hukum Taryani. Polisi hanya melakukan pembinaan karena pelaku diduga melakukan perbuatannya dalam pengaruh miras.
"Taryani dibina dan kepada masyarakat Kota Bandar Lampung, diimbau untuk tidak menyebar informasi hoaks sebab bisa merugikan diri sendiri dan orang lain, "ujarnya.
Diketahui pada Selasa (24/5/2022) malam warga Gudang Agen berhamburan begitu mendengar teriakan tsunami dari seseorang.
Dalam video yang beredar terdengar suara pria yang menyebutkan bahwa pria itu berteriak ada tsunami sehingga warga banyak yang panik ikut lari menjauh dari arah laut.
Pria tersebut langsung diamankan oleh polisi di lokasi kejadian dibawa ke kantor polisi.
Baca Juga: PBB Jadikan 91 Command Center ITDC di Bali sebagai Percontohan Dunia
Ketua RT 46, Iwan membenarkan informasi ada pria berteriak tsunami sehingga membuat warga panik.
"Iya itu sudah diamankan warga dan polisi di daerah kantor DPRD Provinsi, belum tahu namanya, " kata Iwan melalui sambungan ponsel, Selasa (24/05/2022).
Sementara itu, Firman warna Gudang Agen, mengatakan, warga sempat panik dengar ada teriakan dari pria yang diamankan oleh warga dan polisi karena menyebar informasi tsunami.
"Iya tadi, warga dari atas pada ke arah gudang agen lihat kondisi air karena ada warga yang nyebar informasi sunami. Orangnya sudah ditangkap sama warga dan polisi di sekitar kantor gubernur, " ujarnya.
Kontributor : Ahmad Amri
Berita Terkait
-
PBB Jadikan 91 Command Center ITDC di Bali sebagai Percontohan Dunia
-
Warga Gudang Agen Berhamburan Dengar Teriakan Tsunami, Ternyata Hoaks
-
Ulasan Buku ketika Cinta Menemukanmu: Upaya Membantu Korban Tsunami
-
Jelang HUT ke-22 Apeksi, Satpol PP Bandar Lampung Intensif Razia Gepeng dan Anjal
-
41 Wali Kota Nyatakan Hadir di HUT ke-22 Apeksi di Bandar Lampung,
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Tri Wenita, AgenBRILink yang Membawa Layanan Perbankan Menyapa Warga Desa
-
BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR kepada 3,2 juta Debitur UMKM
-
3 Trik Nasi Pulen dan Wangi untuk Masak Harian ala Ibu-Ibu Hemat Alfamart
-
Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Naik Akhir Bulan, Rincian Lengkap Biaya Terbarunya
-
Sat Set Promo Indomaret! 11 Snack & Yogurt Viral Mulai Rp3 Ribuan, Wajib Borong