SuaraLampung.id - Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Bandar Lampung Riana Afrilia angkat bicara mengenai belum dibayarkannya gaji tenaga kebersihan selama dua bulan di tahun 2021.
Menurut Riana, pembayaran gaji tenaga kebersihan tertunda dikarenakan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang turun drastis akibat pandemi COVID-19.
"Jadi memang ada penundaan pembayaran gaji tapi kita semua tahu hal itu karena imbas dari pandemi COVID-19. Tapi ini sedang diproses, InsyaAllah akan dibayar," kata dia.
Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung segera membayarkan tunggakan gaji honorer tenaga kebersihan di Dinas Lingkungan Hidup (DLH) yang tertunggak selama dua bulan.
Baca Juga: Terekam CCTV, Wanita Curi Uang Kotak Amal di Masjid Al Iman Pulau Morotai
"Setelah kami menerima berkas permohonan pencairan dari DLH dan akan dilakukan proses dan langsung dibayar tunggakan gaji mereka,", kata Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Pengelolaan Aset dan Keuangan Daerah (BPKAD) Kota Bandar Lampung Muhamad Nur Ram'dhan, Senin (23/5/2022).
Ia mengungkapkan bahwa pihaknya telah menyiapkan anggaran sekitar Rp3,4 Miliar untuk membayar gaji honorer kebersihan di DLH yang telah tertunggak selama dua bulan tersebut.
"Adanya keterlambatan pembayaran gaji ini karena memang anggarannya kurang beberapa waktu lalu. Bahkan tenaga honorer yang lain pun dua bulan juga belum dibayar gajinya. Tapi ini kita dahulukan yang di DLH yang lain menyusul," ujarnya.
Ia pun mengatakan bahwa pencarian gaji honorer tenaga kebersihan di DLH akan dilakukan pada Selasa (24/5/2022), usai berkas pencairan selesai diproses sebagaimana arahan dari Wali Kota Bandar Lampung.
"Berkasnya baru masuk hari ini. Jadi kalau berkas-berkas ini selesai diproses maka kan langsung kita salurkan ke mereka," kata dia. (ANTARA)
Baca Juga: Pemkot Bandar Lampung Tidak Raih WTP, BPK Ungkap Penyebabnya
Berita Terkait
-
Gaji Petani Milenial Kementan Bikin Ngiler! Cek Syarat dan Cara Daftarnya
-
Segini Gaji Kapolri Jenderal Listyo Sigit: Siap Mundur Jika Terima Uang Judi Online
-
Apakah Petani Milenial Digaji? Nominal Menggiurkan Bisa Tembus Double Digit!
-
Berapa Gaji Petugas Haji 2025? Ini Rincian Pendapatan dan Tunjangan Bulanan
-
Link Pendaftaran Petani Milenial 2024 dan Syarat Daftarnya
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Kapolres Pringsewu Perangi Wartawan Gadungan Pemeras Pejabat: Keluar dari Wilayah Saya!
-
Mirza-Jihan Unggul Telak atas Arinal-Sutono di Survei Pilgub Lampung 2024
-
Tak Mau Dinikahi Pacar di Jepang, Wanita di Metro Pilih Lakukan Aborsi
-
Endorse Judi Online, Pedagang Martabak di Lampung Selatan Raup Rp5 Juta
-
Lawan Inflasi! Pemprov Lampung Buka Toko Operasi Pasar di Natar