SuaraLampung.id - Seniman PG Wisnu Wijaya seniman ikut berpartisipasi dalam rangka memeriahkan HUT Kota Metro pada 9 Juni 2022.
PG Wisnu Wijaya seniman yang juga akademisi tengah mempersiapkan karyanya bersama komunitas untuk dipersembahkan pada HUT Kota Metro.
"Saya diminta teman-teman membuat seni instalasi yang nantinya akan didirikan di ruang publik," jelasnya melalui siaran pers, Senin (23/5/2022).
Seni Instalasi yang disiapkan Wisnu diberi judul Sublim ini berukuran: 200 x 55 x 45 cm dan berbahan ferrocement dan alumunium yang biaya produksinya diperoleh dari penjualan kaos HUT yang dilakukan oleh komunitas sendiri.
" Karya ini merupakan representasi dari pengalaman-pengalaman warga metro dalam melihat kemajemukan dan keheterogenan kota, bahwa ruang kota dimaknai sebagai bentuk transformasi masyarakatnya sebagai komunitas yang membentuk identitasnya dari nilai-nilai kemasyarakatan,"jelasnya.
Menurutnya kota selalu didorong pada kemungkinan dinamika atas perubahan fisik dan simbolik, komunitas yang ada merupakan salah satu pilar-pilar penopang kehidupan, untuk tetap bertahan, sebagai bentuk harapan dan legitimasi pergerakan masyarakat.
Lebih lanjut Wisnu menjelaskan bahwa Simbol 9 balok pada karya ini adalah bentuk ruang-ruang kota yang selayaknya menjadi ruang pergerakan komunitas.
" Angka 9 dalam istilahnya “qiu” merupakan sebuah penyebutan dalam bahasa mandarin yang berarti kekal, hal ini juga diyakini membawa kebaikan yang kita kenal pada 9 jurai pada mahkota siger, selain itu juga terdapat 8 tabung secara vertikal dan 5 tabung melintang horizontal merupakan makna dari kekuatan falsafah sakai sambayan (gotong royong) pada masyarakat Lampung sebagai kekuatan komunitas yang tidak terbatas dan saling mengikat," tambahnya.
Sementara angka 8 dan 5 juga mengingatkan kita akan refleksi pengalaman pada wajah Kota Metro selama 85 tahun.
Baca Juga: Anggota Brimob Kelapa Dua Letuskan Senjatanya di Kompleks Polri, Warga Dengar Delapan Suara Tembakan
Sementara itu Kadis DPKP Kota Metro Syachri Ramadhan menyambut baik inisiatif komunitas untuk mengerjakan seni instalasi yang rencananya akan diletakan di ruang publik tersebut.
"Kita berharap kedepan partisipasi terhadap pengembangan ruang publik yang ada di Metro akan semakin meluas dilakukan oleh berbagai kalangan,"ungkapnya.
Menurutnya ruang-ruang publik akan semakin menarik bila diberi sentuhan-sentuhan seni.
Berita Terkait
-
Polda Metro Jaya Kerahkan 71.399 Personel Amankan 32.570 TPS Pilkada Jakarta, 6 Masuk Kategori Rawan
-
Tampang 24 Tersangka Kasus Judol Libatkan Pegawai Komdigi, 4 Masih Buron
-
Kronologi Penipuan Borrower KoinWorks yang Menyebabkan Kerugian Capai Rp 365 Miliar
-
Penyidikan Gratifikasi Firli Bahuri Terus Berjalan, Kombes Pol Ade Safri Pastikan Tidak Ada Kendala
-
Cooling System Jelang Pilkada, Polda Metro Jaya Ajak 3 Paslon DKI Berdoa Bersama
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
Terkini
-
Meriahnya OPPO Run 2024, Ada Hadiah Ratusan Juta dan Diskon dengan Menggunakan BRImo
-
Pilkada 2024: KPU Bandar Lampung Antisipasi Bencana, TPS Rawan di Pulau Pasaran
-
Liburan Berujung Maut: Rombongan PAUD Terseret Ombak di Pantai Ilahan, 1 Bocah Meninggal
-
Lampung Siaga I Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Wamendagri Beri Catatan Ini
-
Logistik Pilkada Bandar Lampung Aman, Wamendagri: "On the Track!"