SuaraLampung.id - Tim Walet Satuan Samapta Polresta Bandar Lampung membubarkan tawuran sarung di Kelurahan Gotong Royong, Tanjungkarang Pusat, Kamis (7/4/2022) dini hari.
Belasan remaja ditangkap karena terlibat dalam aksi tawuran sarung tersebut. Total ada 17 remaja dan pelajar dibawa ke Mapolresta Bandar Lampung.
Kepala Satuan Samapta Polresta Bandar Lampung, Kompol Suwandi mengatakan, aksi tawuran sarung ini meresahkan masyarakat sekitar.
"Dari penangkapan, tim bergerak melakukan giat partoli. Saat kami berada di dekat SMAN 2 Bandar Lampung, kami menemukan belasan pelajar baru saja terlibat tawuran sarung," kata Kompol Suwandi dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Dalam aksinya, mereka memakai sarung dengan diisi benda tajam dan tumpul di dalam sarungnya. Sehingga dengan benda tersebut, dapat membahayakan lawan dan masyarakat yang melintas.
"Belasan remaja yang terjaring, kami bawa ke Mapolresta Bandar Lampung untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Selanjutnya mereka diberikan pembinaan, agar tidak mengulanginya lagi," ujar Suwandi.
Dari hasil penangkapan, diamankan beberapa barang bukti berupa 13 unit Ponsel, dua sarung, stik besi, tujuh sepeda motor, dan satu unit mobil.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Sudut Lancip, Siku-siku, dan Tumpul: Cara Cepat Membedakannya
-
Tarif Tol Lampung Terbaru 2026 Lengkap Semua Gerbang Bakauheni-Terbanggi Besar
-
5 Fakta Video Viral 3 ASN Maki Bapak Tua di Lampung Timur yang Bikin Heboh
-
Aksi Arogan Oknum Pejabat Pemda Lampung: Kakek Dimaki-maki Hanya Karena Sepeda Senggol Mobil
-
Masak Praktis Tak Harus Mahal, Ini Deretan Promo Alfamart yang Bikin Dapur Tetap Ngebul