SuaraLampung.id - Tunggal putra Indonesia Shesar Hiren Rhustavito membuat kejutan di turnamen Korea Open 2022.
Di babak 16 besar Korea Open 2022, Shesar Hiren Rhustavito mengalahkan unggulan keenam asal India Lakshya Sen.
Shesar mengandaskan Lakshya Sen dengan dua gim langsung 22-20, 21-9 pada pertandingan yang berlangsung di Suncheon, Kamis (7/4/2022).
"Alhamdulillah saya bisa menang hari ini. Kuncinya saya harus berani mengeluarkan tipe permainan sendiri, yaitu kontrol serang. Itu yang membuat saya bisa mengontrol permainan," kata Shesar melalui keterangan resmi PBSI di Jakarta.
Keberanian Shesar terlihat sejak awal pertandingan, dengan menciptakan kendali penuh atas pemain peringkat sembilan dunia itu. Bermain menyerang dan tidak memberikan kesempatan lawan untuk berkembang, menjadi strategi jitu Shesar mengalahkan Sen.
"Di gim pertama saya sempat unggul, tapi di poin-poin akhir saya malah kurang fokus, sehingga banyak membuat kesalahan sendiri. Beruntung di masa kritis saya bisa mengembalikan keadaan dan memenangkan gim pertama," tutur pebulu tangkis peringkat ke-24 tersebut.
Setelah menang tipis pada gim pertama 22-20, permainan Shesar semakin nyaman pada gim kedua. Berbanding terbalik dengan Sen yang terlihat kesulitan untuk bangkit.
"Di gim kedua, saya bermain dengan tempo yang lebih cepat dan menyerang, sehingga saya banyak menghasilkan poin. Saya juga terus berusaha fokus poin demi poin dan mengurangi kesalahan sendiri," katanya.
Shesar merasa sangat bersyukur pada pertemuan perdana dengan Sen bisa mengantarnya melaju ke babak perempat final turnamen level Super 500 ini. Pada perempat final Jumat, Shesar akan ditantang wakil Denmark, Victor Svendsen.
Baca Juga: Susul Adnan/Mychelle ke Perempat Final Korea Open 2022, Rinov/Pitha Ungkap Kuncinya
"Pastinya saya sangat bersyukur bisa menang lagi dan saya akan terus berusaha bermain maksimal di setiap pertandingan," pungkasnya.
Selain Shesar, Skuad Merah Putih juga berpeluang menambah satu tiket babak delapan besar tunggal putra lewat Jonatan Christie, yang akan menghadapi wakil Jepang Kodai Naraoka. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat
-
6 Fakta Viral Sinkhole di Limapuluh Kota, Air Jernihnya Dipercaya Jadi Obat Meski Berisiko