SuaraLampung.id - Aparat Polsek Way Serdang, Kabupaten Mesuji, membubarkan acara organ tunggal Senin (4/4/22) malam pukul 23.30.
Tidak hanya itu, polisi juga menyita satu set alat musik dan memeriksa pemilik hajatan yang tetap menggelar acara musik hingga malam di bulan Ramadhan.
Kapolsek Way Serdang Iptu Bambang Priantoro mengatakan, pihaknya mendapat Informasi dari masyarakat ada hajatan di Desa Labuhan Batin Pedukuhan Labuhan Indah, dengan menggelar hiburan live music organ tunggal tanpa izin.
Setelah mendapat informasi tersebut, jajaran Polsek Way Serdang langsung menuju lokasi.
Baca Juga: Dilaporkan ke Polisi karena Aniaya Tunangan, Ini Kata Kabid Kesbangpol Mesuji
"Memang benar di sana sedang berlangsung live musik organ tunggal. Kemudian anggota membubarkan para penonton dan mengamankan alat hiburan dan menemui sohibul hajat untuk dapat datang ke Mapolsek," jelas Iptu Bambang dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Atas kejadian tersebut Kapolsek berharap kepada seluruh masyarakat khususnya di wilayah hukum Polsek Way Serdang, agar dapat saling menjaga keamanan, ketertiban dan situasi kondusif.
Kemudian menaati aturan yang disepakati bersama, yaitu bila mengadakan hiburan orgen tunggal cukup sampai pukul 17.00 WIB.
"Apalagi saat ini adalah suasana bulan suci Ramadan. Jadi sudah seyogyanya saling menghormati antar umat beragama agar tercipta keharmonisan," kata Iptu Bambang.
Baca Juga: Usai Aniaya Tunangannya di Musala, Kabid Kesbangpol Mesuji Minta Operator Hapus Rekaman CCTV
Berita Terkait
-
Tanggapi Dalil Cabup Mesuji Palsukan Identitas, KPU Sebut Putusan MA Typo
-
Elfiana Menang Pilkada Mesuji Usai Janjikan Masuk Surga, Lawan: Itu Penistaan Agama!
-
Tuding Elfianah Manipulasi Identitas di Pilkada Mesuji, Kemampuan Kuasa Hukum Malah Diuji Hakim MK
-
Heboh Cabup Mesuji Umbar Janji Surga hingga Jual Nama Nabi, Netizen Auto Ngakak: Ini Kampanye Apa Stand Up Comedy?
-
Menjaga Hak Konstitusional Warga Register 45 Mesuji
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui