SuaraLampung.id - Wali Kota Metro Wahdi Siradjuddin bertemu Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Selasa (29/3/2022). Kunjungan tersebut dilakukan di sela-sela Konferensi Kota Sehat 2022 yang digelar di Kota Semarang.
Kunjungan Wahdi Siradjuddin ini merupakan kunjungan balasan Ganjar ke Kota Metro pada bulan Januri lalu.
Wahdi menyampaikan bahwa salah satu misi Kota Metro adalah meningkatkan daya saing masyarakat di bidang ekonomi kreatif dan UMKM.
"Lewat Program Metro Bangga Beli kami berupaya menjajaki kerjasama dengan Jawa Tengah sebelumnya kami juga telah berkunjung ke Semarang Creative Hub dan Museum Kota Lama, untuk melihat perkembangan ekonomi kreatif dan UMKM," jelasnya melalui siaran pers.
Baca Juga: Vaksin Booster Jadi Syarat Mudik, Ganjar: Bagus, Biar Lebih Aman
Sementara itu Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyambut baik kunjungan Wali Kota Metro dalam upayanya membangun kerja sama antardaerah.
"Bagus sekali Kota Metro memiliki tagline Metro Bangga Beli yang harapannya pemerintah dapat membantu produk-produk lokal agar bisa terus berkembang," ujarnya.
Ganjar juga menjelaskan bahwa di Jawa Tengah pihaknya juga terus berupaya membantu pemasaran produk-produk lokal.
Sementara itu Ketua Dekranasda Metro Sildi Naharani juga menyampaikan bahwa Dekranasda Metro telah meninjau Semarang creative hub di kawasan kota lama Semarang.
"Kami melihat peran penting Dekranasda di Jawa Tengah dalam mendukung perkembangan produk lokal dan UMKM," ungkapnya.
Baca Juga: OTT di Polres Tulang Bawang, Diduga di Satuan Intelkam dan Narkoba
Pada kesempatan tersebut Wahdi juga memberikan peci kopiah dan batik produk lokal yang langsung dikenakan Ganjar. Sementara Ganjar memberikan buku biografi berjudul Jembatan Perubahan.
Sebagai informasi pada Bulan Januari lalu Ganjar Pranowo berkesempatan mengunjungi Kota Metro dan bertemu tokoh-tokoh transmigrasi.
Berita Terkait
-
Penyidikan Gratifikasi Firli Bahuri Terus Berjalan, Kombes Pol Ade Safri Pastikan Tidak Ada Kendala
-
Cooling System Jelang Pilkada, Polda Metro Jaya Ajak 3 Paslon DKI Berdoa Bersama
-
389 Kg Sabu Seharga Rp 583 Miliar Disita di Dekat Kampung Ambon, Kapolda Metro Jaya Bangga Sama Anak Buahnya
-
Polda Metro Kembali Tangkap DPO Tersangka Judol Libatkan Pegawai Komdigi: Ini Kepingan Puzzle Terakhir
-
Profil dan Karier Lachlan Gibson, Viral Usai Curhat Diperlakukan Tak Menyenangkan oleh Polisi
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Potret Nadia Raysa Mantan Marselino Ferdinan: IG-nya Diserbu Penggemar Usai Menang Lawan Arab
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
Terkini
-
Stok Aman! Bandar Lampung Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Nataru 2024/2025
-
Aksi Licik Sopir Truk di Natar: Gelapkan Roti & Tukar Ban Rusak, Kini Ditangkap
-
Jaksa Agung Perintahkan Jaksa Lampung Dukung Asta Cita Prabowo Berantas Korupsi
-
Polisi Kawal Ketat Distribusi Logistik Pilkada Bandar Lampung Hingga TPS
-
Seniman Lampung Berprestasi Bakal Diganjar Anugerah Seni 2024