SuaraLampung.id - Penyanyi yang juga anggota DPR RI Krisdayanti buka suara mengenai kasus penipuan investasi binary option yang melibatkan Crazy Rich Doni Salmanan.
Krisdayanti menanggapi permintaan maaf yang Doni Salmanan sampaikan saat konferensi pers yang digelar Polri pada Selasa (15/3/2022).
Krisdayanti mengaku tidak terlalu paham mengenai kasus penipuan investasi binary option yang menjerat Doni Salmanan. Ia tahu tentang kasus ini hanya dari media.
Krisdayanti lalu meminta Doni Salmanan untuk benar-benar meminta maaf dan bertanggung jawab terhadap para korbannya.
"Doni Salmanan harus bertanggung jawab dan dia ga boleh minta maaf secara cengengesan terhadap seluruh warga Indonesia yang menjadi korbannya," ujar Krisdayanti dikutip dari Youtube Cumicumi.
Krisdayanti juga meminta aparat penegak hukum memberi ketegasan dan mengadili Doni Salmanan seadil-adilnya. Ia juga berharap uang para korban bisa dikembalikan.
"Mungkin hal yang paling kecil contoh soal orang-orang yang menerima hadiah atau saweran ya dikembalikan dan bertanggung jawab," kata dia.
Krisdayanti pun bersyukur menantunya Atta Halilintar mengembalikan barang pemberian Doni Salmanan .
"Ya alhamdulillah anaknya disiplin. ya alhamdulillah hadiahnya kecil. Ke depan tidak terjadi lagi lah hal-hal seperti ini," ungkap Krisdayanti.
Sebelumnya pada hari Selasa (15/03/2022), polisi menghadirkan Doni Salmanan dalam konferensi pers yang digelar di Bareskrim Polri.
Doni Salmanan terlihat memakai baju oranye bernomor 058 serta celana pendek abu-abu. Ia resmi diperkenalkan sebagai tahanan di depan publik.
Doni Salmanan terlihat begitu santai saat digiring menuju lokasi konferensi pers. Sang crazy rich Bandung bahkan masih cengengesan dengan melempar senyum ke arah awak media.
Sebuah video saat Doni Salmanan menyampaikan permintaan maafnya saat konferensi pers diunggah oleh akun Instagram @lambe_turah. Suami Dinan Fajrina itu sama sekali tak terlihat sedih atau takut, ia bahkan terkesan santai saat menyampaikan permintaan maaf.
"Assalamualaikum Wr Wb, saya ingin minta maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia yang sudah mengenal trading, crypto dan sebagainya. Besar harapan saya, masyarakat Indonesia bisa memaafkan semua kesalahan saya," ucap Doni Salmanan.
Netizen mengkritik gaya Doni Salmanan yang terkesan santai saat meminta maaf kepada para korbannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pendaftaran Bantuan PKH 2026 Rp900 Ribu dari Kemensos, Ini Bahayanya
-
7 Promo Indomaret untuk Belanja Camilan dan Minuman Lebih Hemat di Awal Tahun 2026
-
7 Fakta Mengerikan Ayah di Pringsewu Rudapaksa Anak Tiri Selama 7 Tahun, Korban Sejak Kelas 5 SD
-
Cek Fakta: Benarkah Kejagung Tetapkan Luhut Jadi Tersangka Korupsi Lahan Batu Bara
-
7 Promo Tambah Daya PLN untuk Rumah Tangga dan UMKM, Diskon 50% Awal 2026