SuaraLampung.id - Adelia Wilhelmina, istri Pasha Ungu, sangat mendukung kegiatan suaminya di bidang politik.
Diketahui Sigit Purnomo Said alias Pasha Ungu terpilih menjadi Ketua Umum Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN) periode 2021-2026.
Jabatan baru ini membuat Pasha Ungu sangat sibuk sehingga harus meninggalkan keluarga. Bagi Adelia tak masalah sang suami sibuk berpolitik.
Adel mengatakan Pasha Ungu kini memang lebih tertarik pada politik dan organisasi. Ibu empat anak ini pun selalu mendukung apapun yang dipilih oleh sang suami.
"Ya alhamdullilah sekarang suami emang passion untuk di politik, berorganisasi, apalagi dia jadi ketua jadi harus terjun langsung di lapangan untuk melantik-melantik lagi dan kegiatan lainnya jadi harus support," kata Adel dikutip pada Selasa.
Mengikuti jejak Pasha, Adel kini juga disibukkan dengan kegiatan organisasi yang sama. Akan tetapi, Adel lebih mengurusi bidang perempuan.
Pasha sendiri tidak mempermasalahkan kegiatan istrinya, asalkan keluarga masih menjadi prioritas utama.
"Mas Pasha enggak terlalu khawatir juga, karena kita keliling bareng. Mas Pasha ngasih tahu sih, sesibuk apapun jangan sampai lupa sama anak-anak karena anak-anak kan butuh orangtuanya," ujar Adel.
Meski demikian, Adel tidak pernah membawa anak-anaknya dalam kegiatan organisasi. Dia hanya akan mengajak anaknya jika sedang bekerja di dunia hiburan.
"Kalau untuk organisasi enggak, tapi kalau kayak ada acara fashion show sampai tiga hari, biasanya aku ajak sekalian liburan," kata Adel. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Cara Menghitung Volume Kubus dan Balok dengan Mudah dan Cepat
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Detik-detik Truk Uang Rp800 Juta Ditembak Perampok, Aksinya Viral dan Bikin Geger
-
7 Fakta Profil Sudewo, Bupati Pati dari Partai Gerindra yang Kini Terjerat OTT KPK
-
Harga Turun! Promo Candy & Chocolate Alfamart Januari 2026, SilverQueen Mulai Rp8 Ribuan