SuaraLampung.id - Sutradara pemenang Oscar Jane Campion mendapat kritik dari warganet di media sosial karena komentar negatifnya terhadap dua petenis kakak beradik Serena dan Venus Williams.
Setelah banjir kritikan, Jane Campion akhirnya meminta maaf kepada Serena dan Venus Williams, pada Senin (14/3/2022) waktu setempat.
Dikutip dari AFP, Senin, komentar yang dilontarkan perempuan asal Selandia Baru itu telah memicu kemarahan publik pada Minggu (13/3/2022) saat dirinya menerima penghargaan dari Critics Choice Award (CCA) kategori sutradara terbaik untuk film "The Power of the Dog" (2021).
Ketika naik di atas panggung, pada awalnya Campion memuji bakat para perempuan yang hadir di acara bertabur bintang itu.
Baca Juga: Novak Djokovic Masuk Daftar Peserta Australian Open 2022
"Sungguh menakjubkan berada di sini malam ini di antara begitu banyak perempuan luar biasa," katanya saat memulai pidato.
Namun ketika menyinggung Serena dan Venus, Campion mengeluarkan komentar yang membandingkan pengalaman dua petenis itu dengan dirinya sebagai seorang perempuan yang bergelut di industri hiburan Hollywood.
Serena dan Venus merupakan anak dari Richard Williams, pelatih tenis legendaris yang melatih kedua putrinya. Kakak-beradik itu menghadiri acara penghargaan CCA untuk mendukung Will Smith yang membintangi film biografi "King Richard" (2021).
"Serena dan Venus kalian sangat luar biasa, namun kalian tidak bermain melawan para pemain seperti yang saya lakukan," katanya.
Komentar tersebut memicu reaksi dan kritik. Para pengguna media sosial melabeli komentar Campion itu seksis dan rasis. Video potongan yang merekam raut wajah kecewa Venus saat mendengar komentar Campion menjadi viral di media sosial Twitter.
Baca Juga: Sinopsis Film King Richard: Saat 2 Remaja dan Ayahnya Mengguncang Dunia Lewat Tenis
"Saya membuat komentar tanpa berpikir, menyamakan apa yang saya lakukan di dunia film dengan semua yang telah dicapai Serena Williams dan Venus Williams," kata Campion meminta maaf dalam sebuah pernyataan.
Ia menambahkan bahwa dirinya tidak bermaksud merendahkan dua perempuan kulit hitam legendaris dan atlet kelas dunia tersebut.
Campion menyebutkan bahwa Williams bersaudara sebenarnya juga berhadapan dengan laki-laki baik di dalam maupun di luar lapangan tenis. Dua bersaudara itu telah membuka pintu harapan bagi perempuan lain di dunia ini untuk terjun dalam olahraga tenis.
"Saya suka Serena dan Venus. Prestasi mereka sangat besar dan menginspirasi. Serena dan Venus, saya minta maaf dan sepenuhnya mendukung Anda," lanjut Campion.
Selain mendapat penghargaan di CCA, pada Minggu (14/3) film "The Power of the Dog" juga diganjar penghargaan British Academy Film Awards (BAFTA) di Londong, Inggris.
Campion juga telah memenangkan penghargaan Golden Globe dan Directors Guild of America untuk film yang dibintangi Benedict Cumberbatch tersebut. Acara penghargaan dunia film mendatang adalah Oscar yang akan digelar di Hollywood pada 27 Maret. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Keok di Babak Awal Wimbledon 2023, Venus Williams Salahkan Rumput
-
Ini Dia Penampakan Jersey Michael Jordan yang Terjual Seharga Rp 151 Milyar
-
Roger Federer Umumkan Gantung Raket, Serena Williams: Selamat Datang di Klub Pensiunan
-
Serena Williams Tersingkir dari US Open 2022, Harapan Tutup Karier dengan Trofi Pupus
-
Sepak Terjang Serena Williams di US Open 2022: Beda Nasib di Ganda vs Tunggal
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
KAI Siaga Bencana! 12 Titik Rawan di Tanjungkarang Dipantau Ketat Jelang Nataru
-
Aksi Keroyok Marbot Masjid Viral, 1 Pelaku Menyerahkan Diri, Sang Ayah Masih Buron!
-
Gagal Selundupkan 159 Kg Ganja via Pelabuhan Bakauheni, 2 Kurir Asal Padang Dibayar Rp25 Juta
-
Miris! Jembatan Gantung di Tanggamus Rusak Parah, Anak Sekolah Kena Imbasnya
-
Razia Mendadak di Rutan Kotabumi, Petugas Temukan Barang-barang Ini