SuaraLampung.id - Pemerintah Kota Bandar Lampung menggelar pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas secara bertahap sesuai dengan protokol kesehatan ketat.
"Senin (14/3) PTM akan dibuka kembali untuk SD dan SMP tapi secara bertahap," kata Pj Sekretaris Daerah Kota Bandarlampung, Sukarma Wijaya, di Bandarlampung, Minggu.
Pada pelaksanaan PTM tersebut murid yang masuk sekolah juga akan dibatasi 50 persen dari kapasitas 100 persen ruangan dengan waktu pembelajaran setengah hari.
"Prinsipnya PTM ini akan tetap jalan tapi ketika nanti ada insiden yang tidak kita inginkan, seperti ada guru atau siswa yang terpapar COVID-19 tentunya akan kita lihat dan segera ambil kebijkaan lagi.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bandarlampung, Eka Afriana, mengatakan bahwa pada pelaksanaan PTM ini siswa kelas 6 SD dan SMP kelas 9 akan masuk 100 persen.
"Nanti untuk kelas 6 SD dan SMP kelas 9 bisa masuk 100 tapi dilaksanakan dengan 2 sesi dalam satu hari," kata dia.
Siswa SD kelas 1-5 dan SMP kelas 7-8, pada pelaksanaan PTM hanya akan diisi oleh 50 persen dari kapasitas 100 persen ruangan.
"Nantinya setiap siswa kelas 1-5 SD dan 7-8 SMP masuknya seminggu tiga kali," kata dia. (ANTARA)
Baca Juga: Dilaporkan Tokoh Adat Lampung Timur, Ketum PPWI Wilson Lalengka Masih Jalani Pemeriksaan
Berita Terkait
-
Dilaporkan Tokoh Adat Lampung Timur, Ketum PPWI Wilson Lalengka Masih Jalani Pemeriksaan
-
Robohkan Papan Bunga di Polres Lampung Timur karena tak Terima Wartawan Pemeras Ditangkap, Ketua PPWI Ditangkap
-
PLN Pasang Gardu Listrik di Pulau Pasaran, Ini Harapan Warga
-
Catat! Gubernur Isyaratkan Pembelajaran Tatap Muka di Bali Mulai 1 April
-
Sampah di Pesisir Pantai Panjang Bandar Lampung Tercemar Limbah B3
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
3 Trik Nasi Pulen dan Wangi untuk Masak Harian ala Ibu-Ibu Hemat Alfamart
-
Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Naik Akhir Bulan, Rincian Lengkap Biaya Terbarunya
-
Sat Set Promo Indomaret! 11 Snack & Yogurt Viral Mulai Rp3 Ribuan, Wajib Borong
-
Dukung Pertumbuhan di Sektor Riil, BRI Fasilitasi Sindikasi Pembiayaan untuk PT SSMS
-
Badan Informasi Geospasial Berikan Penghargaan Bhumandala Award 2025 Kepada Pemkot Metro