SuaraLampung.id - Pebalap tim Repsol Honda Pol Espargaro kembali ke puncak catatan waktu tes ofisial MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika setelah tampil tercepat sementara hingga tengah hari pada Minggu (13/2/2022).
Pol Espargaro kembali tampil di puncak tabel catatan waktu hingga pukul 12:00 WITA setelah mencetak satu menit 31,060 detik dengan motor Honda RC213V.
Juara dunia musim lalu Fabio Quartararo menempel sang pebalap Repsol Honda dengan selisih 0,215 detik di peringkat dua, dan Aleix Espargaro meneruskan tren positif Aprilia di peringkat tiga, berjarak 0,325 detik dari saudara kandungnya.
Francesco Bagnaia juga mampu lebih kencang 0,3 detik dari lap terbaik yang ia torehkan sebelumnya demi membawa Ducati ke peringkat empat dengan catatan satu menit 31,436 detik.
Alex Rins menjadi pebalap Suzuki tercepat hari ini melengkapi posisi lima besar.
Sesi tes hari ini kembali memperlihatkan betapa ketatnya catatan waktu para pebalap di saat lap terbaik 16 rider terdepan dipisahkan kurang dari satu detik saja.
Meskipun demikian, catatan waktu tersebut belum tentu mencerminkan potensi sebenarnya dari motor masing-masing pabrikan yang masih menjalani perkembangan di pramusim.
Sebelumnya, kondisi trek yang kotor karena debu, kerikil, dan bahkan lumpur yang berada di lintasan, menghalangi para pebalap menemukan limit tunggangan mereka pada hari pertama, Jumat (11/2/2022).
Situasi tersebut, menurut Grand Prix Safety Officer FIM Franco Uncini, adalah normal untuk sirkuit baru, ditambah dengan masih masifnya pembangunan yang berjalan di sekeliling lintasan.
Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP Di Sirkuit Mandalika Diganggu Drone, Polisi Turun Tangan
Setelah penyelenggara melakukan mitigasi dengan pembersihan trek yang lebih intensif, para pebalap mampu tampil cepat pada hari kedua saat racing line mulai melebar dan aspal diliputi karet ban yang membantu motor mendapatkan traksi.
Berita Terkait
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Yamaha Siap Tinggalkan Mesin Inline, Bakal Gunakan V4 untuk MotoGP Mendatang
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Konflik Satwa-Manusia di Lampung Mengerikan: 9 Nyawa Melayang
-
Kades Ditandu 12 Km Demi Berobat: Realita Pesisir Barat Usai Lepas Status Daerah Tertinggal
-
Bening by Helena: UMKM Ini Sulap Limbah Jadi Perhiasan Cantik
-
Besok Rekayasa Lalu Lintas di Bandar Lampung Saat Aksi Bela Palestina: Ini Jalur Alternatifnya
-
Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur, Dawam Rahardjo Dijebloskan ke Bui