SuaraLampung.id - Kasus harian COVID-19 di Provinsi Lampung terus bertambah hingga mencapai ratusan kasus.
Pada Sabtu (12/2/2022), Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung mencatat telah terjadi peningkatan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di daerahnya sebanyak 468 kasus.
"Penambahan pada kasus terkonfirmasi positif COVID-19 harian bertambah 468 orang," ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana, Sabtu (12/2/2022) dikutip dari ANTARA.
Ia mengatakan, dengan adanya penambahan kasus itu total kasus menjadi 52.505 orang dari sebelumnya 52.037 orang.
Baca Juga: Lia Dikonfirmasi Positif COVID-19, Siaran Langsung Ulang Tahun Ketiga ITZY Dibatalkan
"Penambahan tersebut berasal dari 14 kabupaten dan kota di Provinsi Lampung," katanya.
Dia merincikan, penambahan tersebut ada di di Kota Bandar Lampung sebanyak 155 orang, Kabupaten Lampung Selatan 110 orang, Lampung Tengah 39 orang, Pringsewu 34 orang.
"Selanjutnya di Kabupaten Lampung Utara 32 orang, Waykanan 18 orang, Lampung Timur 17 orang, Lampung Barat 13 orang, Pesawaran 12 orang, Kota Metro 12 orang, Pesisir Barat 10 orang, Tanggamus 9 orang, Tulang Bawang 4 orang, dan Mesuji 3 orang," ucapnya.
Ia mengatakan, dari penambahan kasus COVID-19 sebanyak 468 kasus itu, terinci ada 350 orang merupakan kasus baru dan 118 orang hasil penelusuran kasus.
"Lalu terinci pula 164 orang tengah menjalani perawatan dan 303 orang tengah menjalani isolasi mandiri," ujarnya lagi.
Menurutnya, penambahan juga terjadi pada kasus sembuh ada sebanyak 74 orang sehingga total kasus sembuh ada 45.889 orang.
Berita Terkait
-
JungleSea Resmi Dibuka di Kalianda Lampung: Perpaduan Keindahan Alam dan Wahana Edukatif Keluarga
-
Seruit Bukan Satu-satunya, Ini 6 Kuliner Lampung yang Siap Manjakan Lidahmu
-
Libur Lebaran di Lampung? Ini 6 Destinasi Wisata Seru yang Wajib Dikunjungi
-
Seorang Polisi Jadi Korban Begal di Cikarang, Honda Scoopy Miliknya Dibawa Kabur
-
KSAD Maruli Ungkap Nasib 2 Prajurit Penembak Mati 3 Polisi di Lampung: Kemungkinan Dipecat!
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Ratusan Warga Geruduk Rumah Jokowi, Tuntut Tunjukkan Ijazah Asli
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Andalan dan Terbaik April 2025
-
Orang RI Mulai Cemas, Kudu Mikir 1.000 Kali Untuk Belanja! Sri Mulyani Justru Diam Seribu Bahasa
-
Semua Maskapai China Stop Beli Pesawat Boeing Imbas Perang Dagang dengan AS
-
Dear Pak Prabowo! Orang RI Kini Cemas, Mau Belanja Kudu Mikir 1.000 Kali
Terkini
-
Kisah Sukses: Ibu Rumah Tangga di Tapanuli Utara Ubah Nasib dengan Ulos, Kini Mendunia!
-
Apa Kabar Kasus Korupsi Gerbang Rumdis Bupati Lampung Timur? Ini Kata Kejati
-
BRI Fasilitasi UMKM Ekspor Produk Unggulan di Pameran FHA Singapura
-
Tempat Wisata Dipadati Pengunjung, Lampung Selatan Raup Rp3,6 Miliar Saat Libur Lebaran 2025
-
Kumpulan Link DANA Kaget Hari Ini, Lumayan untuk Top Up Game Free Fire