SuaraLampung.id - Upaya penyelundupan ribuan burung kembali digagalkan aparat Kepolisian Sektor Khusus Pelabuhan (KSKP) Bakauheni, Rabu (26/1/2022) dini hari.
Burung berjumlah 1.278 ekor dibawa dari Bandar Lampung hendak diseberangkan ke Brebes, Jawa Tengah. Saat berada di Pelabuhan Bakauheni, petugas memergoki mobil yang mengangkut ribuan burung ilegal tersebut.
Kepala KSKP Bakauheni AKP Ridho Rafika mengatakan ribuan burung ditemukan dalam kemasan 28 keranjang plastik, tiga kotak kayu, dan tiga anyaman bambu.
"Ribuan burung ini, diangkut menggunakan kendaraan Toyota Avanza B 1223 UIY. Mobil itu dikemudiakan RF (25) bersama HH (27), keduanya warga Brebes Jawa Tengah," kata AKP Ridho Rafika dalam keterangannya, Kamis (27/1/2022) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Penggagalan penyeludupan burung ini, saat tim gabungan melakukan pemeriksaan rutin, tiap kendaraan melintas di pintu masuk Pelabuhan Bakauheni Lampung Selatan. Dari pengakuan kedua pengemudi Avanza, burung itu dibeli dari sebuah kios di Bandar Lampung seharga Rp17 juta.
Ada pun jenis burung yang diamankan yakni 120 ekor Burung Cucak Perling, 375 ekor Prenjak, 142 ekor Pleci, dan 14 ekor Rambatan. Kemudian 124 ekor Jalak Kapur, 132 ekor Manyar, 510 ekor Trucuk, dan tiga ekor Platuk.
Selanjutnya, ribuan ekor burung tersebut, dikoordinasikan dengan Balai Karantina Bakauheni dan BKSDA Lampung. Guna penyidikan lebih lanjut, kedua pengemudi diperiksa sebagai saksi.
Berita Terkait
-
Surga Satwa Berubah Jadi Medan Perang: Perang Israel-Hizbullah Ancam Migrasi Burung
-
Rekor! Spanyol Sita 13 Ton Kokain dalam Kargo Pisang dari Ekuador
-
Kasus Pertama! Babi Terjangkit Virus Flu Burung di AS, Berpotensi Pandemi Baru?
-
Sosok Miskah, Trending Usai 'Diospek' Fadil Jaidi di Kandang Burung
-
Tanamkan Jiwa Tolong Menolong dalam Buku 'Persahabatan Burung dan Gajah'
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Narkoba Rp39 Miliar Dimusnahkan Polres Lampung Selatan
-
Dramatis! 2 dari 3 Wisatawan Terseret Ombak di Pantai Ilahan Berhasil Diselamatkan, 1 Masih Dicari
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Sajikan Pameran Rumah Sampai Medical Check Up Berhadiah Menarik!
-
Ini Dia Spesifikasi Redmi Pad SE
-
Berobat di Puskesmas Lampung Tengah? Bayar Praktis Pakai QRIS