SuaraLampung.id - Petugas Satuan Samapta Polresta Bandar Lampung memberhentikan dua orang mahasiswa yang mengendarai motor berboncengan tanpa mengenakan helm, Selasa (25/1/2022) siang.
Dua mahasiswa itu inisial TH (21) dan SR (18), warga Telukbetung Barat, Bandar Lampung. Ternyata kedua mahasiswa itu kedapatan membawa narkoba jenis sabu.
Kepala Satuan Samapta Polresta Bandar Lampung Kompol Suwandi mengatakan, keduanya ditangkap saat anggotanya patroli rutin disekitaran Jalan Emir Noor. Mereka diberhentikan karena berkendara tidak memakai helm.
"Saat diperiksa, didapati empat paket sabu. Paket itu terbungkus dalam plastik klip bening," kata Kompol Suwandi dalam keterangannya, Rabu (26/1/2022) dikutip dari Lampungpro.co--jaringan Suara.com.
Barang itu ada yang ditemukan di motor Honda Beat BE 2840 ADN. Kemudian keduanya diserahkan ke Satuan Reserse (Satres) Narkoba Polresta Bandar Lampung.
"Perlu ditegaskan, patroli ini merupakan kegiatan yang ditingkatkan. Ini atensi pimpinan untuk mencegah kejahatan, aksi jalanan, dan premanisme," ujar Suwandi.
Sementara itu, Kepala Satres Narkoba Polresta Bandar Lampung, Kompol Zainul Fachri membenarkan adanya pelimpahan dua pemuda kedapatan membawa sabu. "Iya benar, keduanya dilimpahkan ke kami untuk penyidikan lebih lanjut," jelas Kompol Zainul Fachri.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
Terkini
-
BFLP Specialist 2026, Upaya BRI Mengembangkan Human Capital Unggul Indonesia
-
Orang Tua Wajib Cek! Promo Susu & Popok Balita Indomaret Diskon hingga 25 Persen
-
Sudut Lancip, Siku-siku, dan Tumpul: Cara Cepat Membedakannya
-
Tarif Tol Lampung Terbaru 2026 Lengkap Semua Gerbang Bakauheni-Terbanggi Besar
-
5 Fakta Video Viral 3 ASN Maki Bapak Tua di Lampung Timur yang Bikin Heboh