SuaraLampung.id - Web Series Layangan Putus menjadi tayangan paling populer saat ini di tanah air. Serial yang dibintangi Reza Rahadian dan Putri Marino ini menjadi perbincangan di publik.
Kisah yang bercerita tentang perselingkuhan ini mampu menyihir para penontonnya hingga terbawa dalam suasana series Layangan Putus.
Salah satu yang terkena imbasnya adalah Chicco Jerikho, suami Putri Marino. Chicco mengaku sering mendapat dampratan dari penonton setia Layangan Putus.
"Gua kena imbasnya. Parah ga ada sangkut pautnya. Biasa netizen-netizen. Ga netizen, ART di komplek rumah gua, ibu-ibu di komplek rumah gua. Bilangnya gua zolimin istri gua," kata Chicco dikutip dari YouTube Vindes.
Pernah Chicco sedang jogging keliling komplek rumahnya. Tiba-tiba kepala Chicco ditepuk oleh seorang ibu-ibu. Ibu itu mengaku tidak kuat melihat tokoh Kinan yang diperankan Putri Marino disakiti suaminya.
Terlepas dari itu, Chicco menganggap orang-orang yang terbawa perasaan itu tanda bahwa akting Putri Marino dan Reza Rahadian bagus di serial Layangan Putus.
"Malah ada beberapa yang nyerang gua, lu ga cemburu gini gini gini. Lu kan suaminya masa ga cemburu liat bini lu dicium. Nah itulah sebagai seorang aktor yang ga dimiliki orang biasa," kata Chicco Jerikho.
Chicco mengatakan pertama bertemu dengan Putri Marino sama-sama sebagai aktor. Mereka sudah komitmen sebelum menikah.
"Kalo misalnya ada begini-begini gapapa ya. Misal ada ada adegan ciuman. Laki bini ciuman. Ketika ga dilakukan akhirnya penonton ga percaya dan dia ga menjalankan tugasnya dengan baik," terang Chicco.
Baca Juga: Putri Marino 'Kerasukan' Kinan, Semprot Chicco Jerikho Pakai Dialog Layangan Putus
Menurut Chicco Jerikho, series Layangan Putus memang sedang viral. Terkadang kata Chicco, ada komentar netizen yang meminta dirinya memukuli Reza Rahadian.
Bahkan kata Chicco ada seorang lelaki yang berkomentar di Instagram yang membuatnya sedikit kesal.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat
-
6 Fakta Viral Sinkhole di Limapuluh Kota, Air Jernihnya Dipercaya Jadi Obat Meski Berisiko