SuaraLampung.id - Angin puting beliung menerjang Dusun 12, Desa Margasari, Kecamatan Labuhan Maringgai, Kabupaten Lampung Timur, Selasa (18/1/2022).
Akibat terjangan angin puting beliung itu, sebanyak tujuh rumah di Dusun 12, Desa Margasari, Labuhan Maringgai, Lampung Timur, rusak.
"Saat hujan gerimis, tiba-tiba muncul angin kencang berputar-putar kemudian menerjang rumah saya bagian belakang, dan angin terus menerpa rumah-rumah warga lainnya," kata Satiri, warga Dusun 12 Desa Margasari yang rumahnya terdampak angin puting beliung dikutip dari ANTARA.
Akibat angin kencang itu, sejumlah atap dari asbes dapur rumah Satiri jebol.
Satu batang balok kayu di dapur yang menopang atap asbes pun patah terbawa angin.
Samsudin yang rumahnya turut terterpa angin puting beliung mengungkapkan peristiwa angin kencang terjadi menjelang waktu sholat ashar.
"Kejadiannya waktu ashar. Itu atap rumah saya terbang terkena angin," ujarnya.
"Sebanyak tujuh rumah mengalami rusak ringan," kata Kepala Desa Margasari Wahyu Jaya.
Sementara Camat Labuhan Maringgai Agustinus Tri Handoko menyatakan, pihaknya akan mengusulkan bantuan bagi warga yang terdampak angin puting beliung kepada Dinas Sosial dan BPBD Lampung Timur.
"Nanti kita usulkan ke Dinsos dan BPBD," katanya. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
BRI Perkuat Ekonomi Lokal dan Pariwisata Olahraga Melalui Dukungan di MotoGP Mandalika 2025
-
UMKM Kuliner Padang Naik Kelas, BRI Bantu Perkuat Branding Lewat Program BRILiaNpreneur
-
Penyelundupan Ribuan Burung Gagal, Dua Pelaku Diamankan
-
Panduan Lengkap: Membuat Infografis Kece Anti Ribet dengan Gemini AI
-
Lampung Bangun Rumah Sakit Hewan Rujukan: Terkendala Dana Berharap DAK