SuaraLampung.id - Kisah cinta anak remaja yang penuh gairah bisa berujung pada tindak kejahatan. Seperti yang terjdi di Kota Jambi, Provinsi Jambi.
Sekelompok remaja membakar sebuah sepeda motor di Jalan Raden Fatah Kelurahan Sijenjang, Kecamatan Jambi Timur, Kota Jambi yang terjadi Rabu (5/1/2022) pukul 23.00 WIB.
Usut punya usut pembakaran motor ini dilatarbelakangi masalah asmara. Tim Resmob Ditreskrimum Polda Jambi menangkap lima pelaku dua diantaranya wanita.
Kelima pelaku yang ditangkap tersebut yakni Azwar (22), MRK (17), SA (17), Marhamah Zahra Tusabrina (18), dan Muhammad Media Tirta (19), dua diantaranya wanita dan anak dibawah umur, kata Kanit Resmob Ditreskrimum Polda Jambi, AKP Johan Silaen melalui keterangan resminya yang diterima di Jambi, Kamis (6/1/2022).
Para pelaku awalnya mendatangi korban untuk mencari rekannya. Kemudian, korban terpancing emosi dan mengejar para pelaku ke kawasan Simpang Sijenjang, Kumpeh.
Pada saat sudah ditemui, ternyata para pelaku membawa senjata tajam, sehingga korban ketakutan melarikan diri meninggalkan motor miliknya.
"Para pelaku ini membakar motor honda CRF warna merah hitam dengan Nopol BH 6080 IR pada saat korban meninggalkan motor miliknya," kata Silaen.
Keributan ini akibat masalah cinta asmara anak remaja sehingga para pelaku mendatangi korban.
"Jadi cewek ini merasa risih dengan mantan cowoknya, sehingga cewek ini tadi malam bersama temannya mendatangi mantannya dan pada saat ketemu di jalan, di situlah mantan cowoknya itu meninggalkan motor dan langsung dibakar," Silaen lagi.
Baca Juga: Perlu Tahu, Ini 7 Perilaku Romantis Pria Cuek saat Jatuh Cinta
Dia menuturkan para pelaku ditangkap di Jalan KHM Ahmad Zuhdi RT. 09 Kecamatan Pelayang Kota Jambi serta sarana yang digunakan.
"Para pelaku telah dibawa ke Polsek Jambi Timur guna proses lebih lanjut," kata Silaen.
Ia menambahkan akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian berupa 1 unit motor Honda CRF warna merah hitam dengan Nopol BH 6080 IR sekitar Rp32 juta. (ANTARA)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat
-
6 Fakta Viral Sinkhole di Limapuluh Kota, Air Jernihnya Dipercaya Jadi Obat Meski Berisiko