SuaraLampung.id - Percobaan penyelundupan narkotika jenis sabu terjadi di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kotabumi, Lampung Utara.Seorang ibu berupaya menyelundupkan sabu untuk anaknya yang ada di dalam Rutan Kotabumi, Lampung Utara.
Sabu dimasukkan bersamaan dengan makanan yang dititipkan sang ibu untuk anaknya. Beruntung petugas Rutan Kotabumi berhasil menggagalkan penyelundupan narkotika jenis sabu ke dalam rutan.
Kepala Rumah Tahanan Negara (Karutan) Kelas IIB Kotabumi, Mukhlisin Fardi mengatakan, penggagalan penyelundupan sabu tersebut berdasarkan kecurigaan keluarga warga binaan saat menitipkan makanan.
"Saat dilakukan pemeriksaan oleh Petugas Jaga Pintu Utama (P2U), ditemukan sabu tersebut yang disimpan bersama kiriman gula," katanya di Lampung Utara, Kamis (6/1/2022) dikutip dari ANTARA.
Baca Juga: Dua Pengedar Sabu Tabrak dan Gilas Kaki Emak-Emak Saat Dikejar Polisi di Pamulang
Ia menjelaskan peristiwa tersebut terjadi pada Rabu sekitar pukul 14.53 WIB. Saat itu, lanjutnya, ada seorang wanita paruh baya berinisial KS yang merupakan seorang ibu dari warga binaan berinisial DO menitipkan makanan.
Saat dilakukan pemeriksaan terhadap makanan, petugas menemukan benda yang diduga kuat narkotika jenis sabu.
"Untuk memastikan apakah benar barang tersebut narkotika jenis sabu, kami berkoordinasi dengan Satnarkoba Polres Lampung Utara dan setelah diperiksa benar bahwa barang tersebut adalah sabu," kata dia.
Karutan menambahkan, dalam kejadian tersebut, barang bukti bersama pelaku penyelundupan dan warga binaan kemudian diserahkan ke Polres Lampung Utara untuk dilakukan pengembangan kasus itu.
"Kami serahkan kepada kepolisian dan penyelidikan sepenuhnya dalam perkara ini. Ini Juga merupakan komitmen kami bahwa tidak ada petugas atau pun warga binaan yang bermain-main dengan narkoba,” kata dia lagi.
Baca Juga: Sempat Kejar-kejaran, Polisi Tembak Mati Pengedar 4 Kilogram Sabu di Pamulang
"Ke depan kami akan memperketat pengawasan layanan penitipan barang dan makanan dari keluarga warga binaan untuk menghindari adanya penyelundupan narkotika ataupun barang terlarang lainnya ke dalam Rutan Kotabumi”, tambahnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
Desa BRILiaN Hargobinangun di Lereng Merapi: Hasil Inovasi UMKM Bersama BRI
-
Di Antara Kabut Batu Tegi: Petani, Konservasi, dan Jalan Panjang Menuju Harmoni
-
Warga Lampung Wajib Tahu! Masuk SMA/SMK Kini Pakai SPMB, Ini 4 Jalur Pendaftarannya
-
BRImo Bagi-bagi Mobil BMW & Hadiah Mwah Lainnya, Simak Daftar Pemenangnya!
-
Lampung Jadi Lumbung PMI: Target Kirim 30 Ribu Pekerja Per Tahun, Ini Strategi Pemerintah