SuaraLampung.id - Dua unit toko di Pasar Way Jepara, Lampung Timur, kebakaran, Rabu (5/1/2022) sore. Dua toko yang mengalami kebakaran ialah toko pakaian dan toko aksesoris.
Kebakaran ini sempat membuat panik ratusan pedagang lain di Pasar Way Jepara, Lampung Timur. Mereka mencoba mengamankan barang dagangan masing-masing agar tidak terbakar.
Kepala Satpam Pasar Way Jepara Hali Aprian mengatakan, peristiwa kebakaran terjadi sekitar pukul 17.00. Hali mendengar teriakan panik pedagang. Ia lalu berlari menuju sumber suara. Saat dilihat, ternyata ada toko yang kebakaran.
Para pedagang lalu membantu pemadaman api dengan menggunakan air yang diambil dari sumur pasar. Air diangkut pakai ember lalu disiram ke api.
Sejumlah warga mencoba memecah atap toko yang terbakar guna menyiram air yang berkobar di dalam toko pakaian itu.
"Ini yang terbakar toko milik Pandi, warga Desa Labuhanratu Dua, Kecamatan Way Jepara. Dugaan sementara akibat korsleting arus listrik," kata Hali Apri.
Puluhan pedagang berhasil menjinakkan api sekira pukul 17.40. Setelah itu dua unit mobil pemadam kebakaran milik Pemda Lampung Timur baru tiba di lokasi.
Lambat nya mobil pemadam kata Hali karena jarak tempuh cukup jauh. Mobil pemadam kebakaran yang siaga di Kecamatan Bandar Sribhawono butuh waktu 30 menit menuju Pasar Way Jepara.
"Seharusnya di Way Jepara ada mobil pemadam kebakaran yang standby, guna mengantisipasi jika terjadi kebakaran cepat dikendalikan. Itu harapan kami," ucap Hali Apri.
Baca Juga: Resmikan Pasar Johar Semarang, Presiden Jokowi: Kembalikan Kejayaan Masa Lalu
Hali Apri mengatakan kebakaran hari ini merupakan yang ketiga kalinya terjadi di Pasar Way Jepara. Pertama terjadi pada 2015, kedua 2019 dan ketiga hari ini Rabu (5/1/2022).
Kontributor: Agus Susanto
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
5 Fakta Viral Polisi Kejang-kejang Usai Kecelakaan di Kemiling Bandar Lampung
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah
-
7 Karaoke Keluarga dengan Happy Hour untuk Nongkrong & Nyanyi Lebih Hemat