SuaraLampung.id - Pesepak bola di China dilarang memakai tato. Bagi pemain yang sudah memiliki tato diminta untuk menghapus atau menutupinya.
Kebijakan larangan tato bagi pesepak bola China diambil dengan tujuan untuk memberi teladan kepada masyarakat. Aturan ini dikeluarkan seiring semakin banyak pemain terkenal China yang bertato.
Salah satunya adalah bek internasional Zhang Linpeng yang sebelumnya diminta menutupinya saat tampil membela timnas dan klub Guangzhou FC.
Otoritas olahraga China (GAS) mengatakan Asosiasi Sepak Bola China akan menetapkan persyaratan disiplin untuk pemain tim nasional.
"Tim nasional semua tingkatan akan secara ketat menerapkan syarat-syarat relevan aturan manajemen (dan) sepenuhnya menunjukkan semangat positif pemain sepak bola China dan memberikan teladan yang baik kepada masyarakat," kata GAS seperti dikutip Reuters.
"Tim nasional dan atlet tim nasional U23 dilarang keras memiliki tato baru, dan mereka yang sudah memiliki tato dianjurkan menghapusnya. Dan jika ada keadaan khusus yang disepakati oleh tim, maka (pemain) harus menutupi tato selama latihan dan bertanding," papar GAS.
GAS juga menegaskan tim U-20 dan di bawahnya "dilarang keras" merekrut pemain bertato.
GAS menambahkan tim nasional harus membuat "kegiatan pendidikan ideologis dan politik" yang memperkuat patriotisme pemain.
China gagal ke putaran final Piala Dunia sejak debut mereka pada 2002 dan sepertinya juga akan absen dalam Piala Dunia Qatar 2022. (ANTARA)
Baca Juga: Larangan Masuk Ruang Ganti Pemain Sepak Bola, Ini Bunyi Aturannya
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Holding Ultra Mikro BRI Terus Lakukan Business Process Reengineering untuk Tingkatkan Layanan
-
Buruan! Minyak Goreng 1,5 Liter Turun Jadi Rp27.900 di Alfamart, Stok Cepat Habis
-
BRI Perkuat UMKM Lewat Program Pemberdayaan dan Inovasi Berkelanjutan
-
Diskon 3 Hari! Ratusan Produk Alfamart Turun Harga Mulai Rp7 Ribuan, Buruan Sebelum Habis
-
Rp1.294 Triliun Transaksi AgenBRILink Perkuat Ekonomi Kerakyatan BRI, Jangkau Sampai Wilayah 3T