SuaraLampung.id - Polda Lampung menerjunkan 2.900 personel gabungan untuk pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru 2022 (Nataru). Para personel ini akan disebar ke 66 pos. Rinciannya yaitu 51 pos pengamanan, 14 pos pelayanan, dan 1 pos terpadu di Bakauheni.
Karo Ops Polda Lampung Kombes Pol Wahyu Bintono Hari Bawono mengatakan, dalam Operasi Lilin Krakatau 2021, Polda Lampung akan fokus melakukan pengamanan kepada masyarakat yang mengikuti ibadah pada saat Natal 2021.
"Kami juga melakukan pengamanan dan pengawasan di sentra-sentra keramaian di antaranya di pusat perbelanjaan, tempat wisata dan sentra-sentra lainnya agar Natal dan tahun baru bisa berjalan lancar, aman, dan tertib," katanya pada apel gelar pasukan Operasi Lilin Krakatau 2021, Selasa (21/12/2021) dikutip dari ANTARA.
Selain itu, Wahyu mengimbau kepada masyarakat agar tidak berkerumun dalam merayakan Tahun Baru 2022.
Baca Juga: Menaker Ida Fauziyah Targetkan Revitalisasi BLK di Lampung Dimulai Tahun Depan
"Kami mengimbau masyarakat, agar tetap di rumah selama tahun baru. Selama tahun baru, lebih baik melakukan kegiatan seperti berdoa bersama dan kegiatan lainnya yang positif di rumah masing-masing," ujarnya lagi.
Wahyu menyatakan pula bahwa Polda Lampung juga akan memberikan layanan vaksinasi bagi masyarakat, sehingga diharapkan capaian vaksinasi di Provinsi Lampung semakin baik.
Pada apel gelar pasukan itu, hadir sejumlah pejabat utama Polda Lampung, Forkompinda Provinsi Lampung dan Kota Bandar Lampung. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Siapa Yintho Schroder? Bek Keturunan Lampung 1,97 Meter Punya Tekel Maut, Suksesor Mees Hilgers
-
Adakan PTKO II, Imabsi FKIP Unila Bekali Anggota agar Paham Renstra dan LPJ
-
Geram Komisi III DPR RI, Polisi Tangguhkan Guru Cabul di Bandar Lampung dengan Jaminan Sertifikat Tanah
-
Gempa Magnitudo 5,4 Guncang Pesisir Barat Lampung, Warga Diminta Waspada Gempa Susulan
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbang Tinggi Jelang akhir Pekan, Tembus Rp1.520.000/Gram
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
Terkini
-
Seniman Lampung Berprestasi Bakal Diganjar Anugerah Seni 2024
-
Distribusi Logistik Pilkada Bandar Lampung Dimulai H-3 Pemungutan Suara
-
IKM Lampung Didorong Tangkap Peluang Emas Pariwisata Pasca Pandemi
-
Komplotan Asal Lampung Utara Kuras ATM hingga Rp 2 Miliar Modal Tusuk Gigi
-
Jalan Tertutup Longsor di Lemong Pesisir Barat, Polisi & Warga Kerja Bakti