Scroll untuk membaca artikel
Wakos Reza Gautama
Kamis, 09 Desember 2021 | 14:37 WIB
Ilustrasi Fuji. Fuji balas sindiran Nikita Mirzani mengenai tarif Rp 30 juta. [Instagram/@fuji_an]

SuaraLampung.id - Fujianti Utami atau dikenal dengan Fuji menjadi sorotan setelah wafatnya Vanessa Angel dan sang kakak Bibi Andriansyah. Fuji disorot karena kedekatannya dengan Gala Sky, anak Vanessa dan Bibi.

Fuji sering memposting kebersamaannya dengan Gala Sky. Karena itu banyak media yang ingin mewawancarai Fuji mengenai kondisi Gala dan situasi kisruh keluarga Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah. 

Salah satu yang ingin mengundang Fuji adalah Langit Entertainment. Namun Fuji menolak hadir. Hal ini diungkap Nikita Mirzani. Menurut Nikita, Fuji meminta bayaran Rp 30 juta untuk tampil di Langit Entertainment. 

Hal ini membuat Nikita Mirzani berang. Nikita melontarkan sindirannya kepada Fuji yang meminta bayaran begitu besar untuk tampil di Youtube Langit Entertainment. 

Baca Juga: 7 Artis Ubah Nama Anak, Gara-Gara Sakit hingga Rumah Tangga Bermasalah

Fuji memberi penjelasan mengenai memasang tarif Rp 30 juta untuk tampil di Langit Entertainment. Fuji mengakui saat itu meminta bayaran Rp 30 juta namun ia memiliki alasan. 

"Nggak juga sih. 50 persen bener 50 persen nggak," kata Fuji saat ditanya mengenai memasang tarif Rp 30 juta di YouTube MOP Channel.

Fuji lalu menjelaskan kronologi diundang ke Langit Entertainment. Saat itu sedang pengajian 7 hari wafatnya Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah. 

Menurut Fuji, kondisinya saat itu sedang sensitif karena kehilangan dua orang yang dicintainya. Tiba-tiba ada pesan WhatsApp masuk ke ponselnya. 

Fuji lalu menelepon nomor yang mengirim pesan WA itu. Saat itu lah pihak Langit Entertainment mengutarakan niat mengundang Fuji. 

Baca Juga: Fuji Kesal Diundang Nikita Mirzani saat Masih Berduka: Momennya Nggak Tepat!

Karena momen yang tidak pas, Fuji lalu meminta bayaran Rp 30 juta. "Momennya ga pas. jadi agak sensi aja. Lebih tepatnya bete," ujar Fuji.

Alasan Fuji memasang tarif Rp 30 juta sebenarnya sebagai bentuk penolakan secara halus. Namun ia tak menyangka ternyata itu berbuntut panjang.

"Aku tuh uda bilang kalo misalkan ga mau gapapa," ucap Fuji.

Load More