SuaraLampung.id - Seorang driver ojek online (ojol) Ridwan Firmansyah menjadi korban tabrakan kereta api. Ridwan ditabrak kereta api saat hendak melintas di perlintasan kereta api Jalan Pajajaran, Bandar Lampung, Kamis (9/12/2021).
Akibat ditabrak kereta api, driver ojol ini mengalami luka parah di bagian kaki. Korban kini sedang mendapat perawatan di Rumah Sakit Urip Sumoharjo, Bandar Lampung.
Tomo (60), saksi mata, mengatakan, saat itu driver ojol mengendarai motor hendak melintas di perlintasan kereta api dari Jalan Pajajaran menuju Jalan Pahlawan.
Saat korban sudah berada di perlintasan kereta api, datang kereta api dari arah Branti menuju Stasiun Tanjungkarang, Bandar Lampung.
"Sebelum korban tertabrak, terdengar kereta api membunyikan klakson namun korban tetap menerobos sehingga korban tertabrak kereta api," kata Tomo di tempat kejadian.
Akibat tabrakan itu, korban mengalami luka di kaki kanannya, patah dua jari, kakinya hancur. Sementara sepeda motor korban terseret sampai stasiun.
Berdasarkan pantauan dilapangan, lokasi korban tertabrak kereta api, merupakan perlintasan ilegal dan tidak berpalang pintu. Perlintasan itu memang sering dilewati pengendara motor untuk memotong jalur.
Kontributor : Ahmad Amri
Baca Juga: Terpental 500 Meter Akibat Ditabrak Kereta Api, Begini Nasib Driver Ojol di Bandar Lampung
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Cara Cek BLT Rp 900 Ribu Langsung dari HP Tanpa ke Kantor Pos Sudah Bisa Sekarang
-
Diskon Indomaret Akhir November: Harga Yogurt dan Sosis Turun, Banyak Produk Jadi Rp 3 Ribuan
-
Tri Wenita, AgenBRILink yang Membawa Layanan Perbankan Menyapa Warga Desa
-
3 Trik Nasi Pulen dan Wangi untuk Masak Harian ala Ibu-Ibu Hemat Alfamart
-
Tarif Tol Bakauheni-Terbanggi Besar Naik Akhir Bulan, Rincian Lengkap Biaya Terbarunya