SuaraLampung.id - Demi bisa mengakses media sosial, beberapa remaja di Desa Sukamaju dan Desa Pagar Jaya, Kecamatan Punduh Pidada, Kabupaten Pesawaran, sampai harus naik pohon di tepi pantai.
Para remaja di Desa Pagar Jaya, Punduh Pidada, Pesawaran, naik pohon berharap dapat sinyal bagus dari provider yang mereka gunakan di telepon seluler.
Sepert yang terpantau di Pantai Kampung Pagar Harapan, Desa Pagar Jaya, Kecamatan Punduh Pidada, Pesawaran, pekan lalu.
Terlihat seorang remaja putri memanjat pohon di pinggir pantai untuk mendapat sinyal bagus. Sampai di atas, remaja putri ini mengeluarkan HP lalu berselancar di media sosial.
Di bawahnya, beberapa remaja lain dan orang dewasa juga terlihat asyik memegang HP.
Rustam (20) remaja asal Kampung Pagar Harapan,Desa Pagar Jaya,Kacamatan Punduh Pidada, mengaku kesulitan mengakses medsos di tempat tinggalnya.
"Iya mas, kalau mau SMS, nelpon dan buka medsos harus ke pantai baik siang maupun malam hari," kata Rustam. Rustam menjelaskan, di tempatnya tinggal hanya ada satu provider yang bisa digunakan. Itu pun sinyalnya putus nyambung.
"Di sini susah sinyal kalau mau bagus dan bisa akses medsos harus ke pantai dan naik pohon di pinggir pantai, " ujarnya.
Hal serupa disampaikan Nur (21) warga Bandar Lampung yang berkunjung ke Kampung Pagar Harapan, Kecamatan Punduh Pidada, Pesawaran. Nur mengaku kesulitan mendapat sinyal.
Baca Juga: Waspadai Kasus Penipuan Catut Bea Cukai Ngurah Rai Bali yang Marak di Medsos
"Iya kemarin, saya ke Kampung Pagar Harapan. Enggak ada sinyal sama sekali .Warga distu kebanyakan pakai kartu provider yang bisa diakses," ujarnya.
Kepala Dinas Kominfo Pesawaran Jayadi Yasa, membenarkan ada beberapa wilayah di Kabupaten Pesawaran masih mengalami lemah sinyal dan bahkan blank spot.
"Memang benar ada beberapa wilayah di Kabupaten Pesawaran masih mengalami lemah sinyal dan bahkan blank spot, " kata Jayadi Yasa.
Dia menjelaskan, Pemkab Pesawaran telah berupaya mengajukan kerjasama dengan para pihak penyedia jasa provider untuk mengatasi masalah lemah sinyal dan blank spot di Kabupaten Pesawaran.
"Dari kami telah mengajukan permohonan kepada PT Telkomsel, upaya bersama untuk mengatasi lemahnya signal dan blank spot di wilayah Pesawaran. Untuk di Pesawaran, di Desa Sukamaju, temasuk wilayah blank spot. Selain itu hanya lemah sinyal saja," jelasnya.
Dia menambahkan, pemerintah Kabupaten Pesawaran membuka kesempatan kepada para provider dan pihak terkait yang akan membangun tower di wilayah Kabupaten Pesawaran.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Detik-detik Truk Uang Rp800 Juta Ditembak Perampok, Aksinya Viral dan Bikin Geger
-
7 Fakta Profil Sudewo, Bupati Pati dari Partai Gerindra yang Kini Terjerat OTT KPK
-
Harga Turun! Promo Candy & Chocolate Alfamart Januari 2026, SilverQueen Mulai Rp8 Ribuan
-
Ramai Diprotes! 5 Fakta Video Biduan Joget di Acara Isra Miraj
-
Uji Tahan Banting Sampo Sachet: Mana yang Bikin Rambut Wangi Paling Lama?