SuaraLampung.id - Tangis wanita mengenakan seragam Persatuan Guru Indonesia (PGRI), pecah di depan ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Permatahati, di Desa Labuhanratu Baru, Kecamatan Way Jepara, Lampung Timur, Kamis (7/10/2021).
Wanita bernama Ratna (36) itu menangis saat melihat jasad mertuanya terbujur kaku di IGD Rumah Sakit Permatahati, Way Jepara, Lampung Timur.
Selamet, mertua Ratna, tewas akibat kecelakaan di Jalan Lintas Timur Kecamatan Way Jepara, Lampung Timur, Kamis (7/10/2021) pagi.
"Mas bapak sudah gak ada, habis ketabrak mobil, ini aku dari sekolahan sudah ada di rumah sakit," suara terbata keluar dari mulut Ratna sambil menggenggam ponsel.
Sebelahnya tampak dua perempuan menangis histeris meratapi kepergian ayahnya bernama Wariani yang juga menjadi korban kecelakaan bersama Selamet.
Motor yang ditumpangi Selamet dan Wariani ditabrak truk fuso yang melintas di Jalan Lintas Timur Way Jepara, Lampung Timur.
Arif (38) yang tinggal tidak jauh dari lokasi kecelakaan, mengatakan, peristiwa terjadi sekitar pukul 08.20. Ketika tabrakan berlangsung Arif memang tidak melihat secara langsung. Arif hanya mendengar benturan keras dan teriakan sejumlah pengguna jalan.
"Saat peristiwa terjadi, saya masih berada di konter milik saya. Setelah mendengar benturan keras saya langsung keluar menuju lokasi gaduh, ternyata mobil Fuso bertabrakan dengan sepeda motor," kata Arif.
Arif melihat kondisi kedua pengendera sepeda motor sudah tidak sadarkan diri. Kondisi tubuh tampak luka berat terutama pada organ kepala. Tidak lama kemudian sejumlah warga langsung membawa kedua pria paruh baya itu ke Rumah Sakit Permatahati.
Baca Juga: 3 Tips Hindari Risiko Kecelakaan Mobil, Asuransi Jiwa Termasuk Penting
Pengakuan keluarga
Aceep saat di konfirmasi, membenarkan Wariani (korban) merupakan kakak kandungnya. Sebelum kecelakaan, kata Aceep Wariani bersama Selamet, tetangga, hendak menghadiri resepsi pernikahan di rumah kediaman rekannya.
"Tapi saya tidak tau persis mau kondangan kemana, yang pasti mas Wariani dan mas Selamet keluar dari rumah jam 7 pagi, naik sepeda motor berdua, tau tau jam 8.30 saya dapat kabar kecelakaan," ungkap Aceep.
Kata dia, setelah dibawa ke rumah sakit dan dinyatakan kedua nya meninggal, lalu keluarga memakamkan keduanya yakni Wariani dan Selamet di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Braja Asri, Kecamatan Way Jepara.
Sopir Fuso diamankan
Kanit Laka Polres Lampung Timur Bripka Ferdy, membenarkan adanya peristiwa kecelakaan yang mengakibatkan dua orang meregang nyawa. Pihaknya juga sudah menangkap sopir truk fuso.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
Nelayan di Lampung Ditemukan Tewas Setelah Kapalnya Terbalik Saat Melaut
-
Pangkat Tiga dan Akar Pangkat Tiga: Pengertian, Rumus, dan Contoh Soal Lengkap
-
Di WEF Davos 2026, BRI Dorong UMKM Jadi Agenda Utama Keuangan Dunia
-
Fokus Sektor Produksi, BRI Jadikan Klaster Usaha Pengungkit Ekonomi Daerah
-
Promo Alfamart Januari 2026: Pembalut Wanita hingga Popok Dewasa Diskon 50 Persen