SuaraLampung.id - Mansyardin Malik, ayah Taqy Malik, ditinggal oleh pengacaranya M Fayyadh dan tim.
M Fayyadh menyatakan mengundurkan diri sebagai pengacara Mansyardin Malik, ayah Taqy Malik, dalam perkara melawan Marlina Octoria Kawuwung, mantan istri siri Mansyardin.
Fayyadh sempat menemui Sunan Kalijaga, pengacara Marlina, saat memutuskan mengundurkan diri sebagai pengacara ayah Taqy Malik.
Fayyadh memberikan surat resmi pengunduran dirinya sebagai pengacara ayah Taqy Malik ke Sunan Kalijaga.
Baca Juga: Sunan Kalijaga Ungkap Penyebab Ayah Taqy Malik Ditinggalkan Pengacaranya
"Kemarin tanggal 5 Oktober saya diundang oleh ketua tim kuasa hukumnya (Mansyardin Malik), yaitu mas Fayyadh untuk duduk bersama dan memberikan surat pengunduran diri kepada saya," kata Sunan Kalijaga kepada Suara.com, Rabu (6/10/2021).
Pengunduran diri M Fayyadh dijelaskan resmi terjadi sejak Senin (4/10/2021). Menurut Sunan Kalijaga, mundurnya Fayyadh sebagai pengacara Mansyardin Malik dikarenakan hati nurani.
"Saya nggak punya kapasitas untuk menjawab (alasan), saya mengapresiasi Mas Fayyadh dan rekan-rekan adovokat lainnya karena mengikuti hari nurani," ujar Sunan Kalijaga.
Mantan ayah mertua Taqy Malik itu mengaku masalah M Fayyadh bukan karena takut tak bisa memenangi perkara Mansyardin Malik. Namun, ia menegaskan mundurnya pengacara Mansyardin Malik itu murni karena hati nurani.
"Saya rasa bukan ke arah sana (Mansyardin Malik sulit memenangi perkara), lebih kepada hati nurani saja. Saya bicara sama Mas Fayyadh, dia nggak bicara soal itu tapi lebih kepda nggak cocok dengan hati nurani," imbuh Sunan Kalijaga.
Baca Juga: Ayah Taqy Malik Ditinggalkan Pengacaranya
Mundurnya M Fayyadh dari kuasa hukum Mansyardin Malik lantas tak membuatnya berdalih membela Marlina Octoria dan bergabung ke tim Sunan Kalijaga. Hal itu dijelaskan Sunan hanya sebatas menghargai rekan sejawat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
Terkini
-
52 Ruas Jalan di Lampung Bakal Diperbaiki Tahun Ini
-
BRI Komitmen Perkuat Ekonomi Kerakyatan dan Dorong UMKM Tembus Pasar Internasional
-
ASN Bandar Lampung SIAP-SIAP! THR, Gaji ke-14, dan Tukin Cair Senin Depan
-
Jadwal Buka Puasa Kota Bandar Lampung Jumat 14 Maret 2025
-
Jadi Atensi Mendagri, Mirza Perintahkan Kepala Daerah Perbaiki Lampu Penerangan Jalan di Jalur Mudik