SuaraLampung.id - Seringnya terjadi kecelakaan tunggal di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) utamanya di Tol Lampung mengundang perhatian Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT).
KNKT mengaku sudah banyak mendapat laporan mengenai seringnya terjadi kecelakaan tunggal di Tol Lampung.
Atas dasar itu, KNKT menyatakan siap melakukan investigasi atas seringnya kecelakaan tunggal di Tol Lampung. Laporan tentang buruknya kualitas JTTS, menjadi awal investigasi KNKT.
"Kami memang banyak dapat informasi dan laporaan pada ruas jalan tol Lampung-Palembang, karena sudah sering terjadi kecelakaan di sana," kata Investigator Senior KNKT, Ahmad Wildan, kepada Lampungpro.co--jaringan Suara.com, Rabu (22/9/2021).
Baca Juga: Brakk! Ditabrak Truk, Pasutri Pengendara Scoopy Kritis
Pernyataan tersebut terkait tewasnya empat warga Lampung akibat kecelakaan tunggal di ruas tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka), Selasa (21/9/2021). Kecelakaan ini diduga karena pecah ban.
Terkait kecelakaan ini, Ketua Soerjanto Tjahjono mengatakan, pihaknya akan berkunjung ke Lampung.
"Rencananya awal bulan depan saya ke Lampung, nanti sambil evaluasi jalan tol. Kemarin juga DPD RI Jawa Tengah secara khusus minta dievaluasi Tol Pejagan sampai Solo karena juga banyak kecelakaan," kata Soerjanto.
Menurut catatan Lampungpro.co, sejak Januari 2021, setidaknya terdapat delapan kecelakaan lalu lintas yang merenggut nyawa. Beberapa di antaranya merupakan kecelakaan tunggal akibat jalan bergelombang.
Baca Juga: Minibus Masuk Jurang di Dairi, 2 Orang Tewas
Berita Terkait
-
Awas Rem Blong! 8 Langkah Mencegah Tragedi di Jalan
-
Tiga Kru tvOne yang Meninggal Akibat Kecelakaan di Tol Pemalang Terima Manfaat BPJS Ketenagakerjaan
-
Meninggal karena Kecelakaan saat Naik Xmax, Ini Profil Mantan Pembalap Indonesia Hokky Krisdianto
-
Karier Hokky Krisdianto, Pembalap Legendaris Meninggal Dunia Kecelakaan
-
Harga Nyawa di Balik Denda Rp4 Triliun Harley-Davidson
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Lampung Perkuat Mitigasi Bencana Tsunami di Pulau-Pulau Terluar
-
Peta TPS Rawan Pilkada Bandar Lampung 2024, Potensi Intimidasi Hingga Bencana
-
Miris! Jual Manusia ke Luar Negeri, Sindikat TPPO di Lampung Incar PSK & TKI
-
Pencalonan Wahdi-Qomaru Dibatalkan KPU Metro, PDIP Gugat ke MA
-
Modus Kongkalikong! Kredit Rp2 Miliar di Bank Pemerintah di Bandar Lampung untuk Kepentingan Pribadi