SuaraLampung.id - Tabrakan antara kereta api (KA) penumpang Kuala Stabas dengan sebuah mobil Mitsubishi Mirage BE 2131 F terjadi di perlintasan rel kereta api KM 21 +4/0, Dusun Serbajadi II, Desa Pemanggilan, Kecamatan Natar, Lampung Selatan, Minggu (12/9/2021) pukul 18.55 WIB.
Mobil Mitsubishi Mirage itu terseret sejauh 50 meter akibat ditabrak kereta api (KA) Kuala Stabas di Natar, Lampung Selatan. Dua orang yang berada di dalam mobil dikabarkan tewas.
Korban meninggal yakni Sherni Adhreyana (24) warga asal Jalan Poksai III, Kecamatan Metro Pusat, Kota Metro dan Ardian Janu Wijaya (24) warga 12A, Desa Tempuran, Kecamatan Trimurjo, Kabupaten Lampung Tengah.
Peristiwa ini terjadi saat Mitsubishi Mirage BE 2131 FI datang dari arah Dusun Serbajadi II Desa Pemanggilan menuju arah Jalan Lintas Sumatera dengan melintasi rel kereta api tanpa palang pintu di km 21 +4/0.
Saat bersamaan, melintas KA Kuala Stabas dari arah Baturaja menuju Tanjungkarang dan menabrak kendaraan tersebut di perlintasan Natar, Lampung Selatan.
Kendaraan korban terseret sejauh sekitar 50 meter kemudian terpental dan kendaraan mengenai pagar rumah
warga sehingga mengakibatkan pagar rusak.
Menurut saksi mata Rio Irawan, dia keluar dari rumah dan melihat kendaraan dalam keadaan rusak parah dengan isi dua penumpang dikutip dari Lampungpro.co--media jaringan Suara.com.
Warga mendapati korban perempuan Sherni Adhreyana meninggal di tempat. Dia mengalami patah leher di bagian belakang, luka robek di dagu dan luka lecet pada bagian kaki sebelah kanan. Sedangkan dan Ardian Janu Wijaya masih dalam keadaan hidup.
Lalu dilarikan ke Rumah Sakit Bintang Amin Husada Bandar Lampung. Namun saat tiba di rumah sakit, korban meninggal dunia.
Baca Juga: Nenek-nenek Kritis usai Terseret di Kolong Truk hingga 20 Meter, Begini Ceritanya
Dia diperkirakan meninggal dalam perjalan dan mengalami luka di bagian organ dalam, luka pada tangan kanan dan kaki kiri.
Atas kecelakaan ini, piket Reskrim dan piket Lantas dipimpin Panit II Reskrim Polsek Natar Ipda Ali Humaeni menuju lokasi kecelakaan. Korban Sherni Adhreyana dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Fakta Kasus Perjalanan Dinas Fiktif DPRD Lampung Utara Rugikan Negara Rp2,9 Miliar
-
5 Fakta Viral Polisi Kejang-kejang Usai Kecelakaan di Kemiling Bandar Lampung
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah