SuaraLampung.id - Presiden Joko Widodo atau Jokowi membuat heboh warga Lampung saat perayaan HUT ke-76 RI di Istana Merdeka.
Di acara sakral itu, Presiden Jokowi mengenakan pakaian adat Lampung.
Sontak warga Lampung heboh melihat Jokowi mengenakan pakaian adat Lampung di hari bersejarah.
Ternyata penjahit pakaian adat Lampung yang dipakai Jokowi adalah orang Lampung.
Dia dalah Checep, pemilik Checep Tailor. Checep Tailor berada di Jalan Ikan Hiu 5, Kelurahan Pesawahan, Kecamatan Telukbetung Selatan, Bandar Lampung.
Lalu bagaimana perasaan Checep baju jahitannya dipakai orang nomor satu Indonesia di acara peringatan HUT ke-76 RI?
Checep mengaku bangga karena bisa pas dikenakan oleh Kepala Negara.
Checep yang juga pemilik tempat usaha Checep Tailor saat dihubungi, Selasa (17/8/2021) menceritakan, dirinya menerima pesanan khusus itu awal Agustus.
"Tanggal 9 Agustus 2021 saya kirim. Tanggal 10 (Agustus) sampe sana (Jakarta)," ujarnya dikutip dari ANTARA.
Baca Juga: PDIP Makin Sering Kritik Pemerintahan Jokowi, Singgung Mental Terjajah Asing
Checep menyebut dirinya sejak awal telah mengetahui berdasarkan informasi dari pihak Pemprov Lampung, bahwa siapa calon pemakai busana adat itu, sekaligus akhirnya membuat dirinya lega karena akhirnya benar-benar dipakai oleh orang nomor satu di Indonesia.
"Iya, sudah dikasih tahu. Jadi saya ya agak bangga campur gimana gitu. Itu kan saya buat jasnya dua setel, satu warna merah satunya putih. Dan sampai dengan saya sendiri ikut lihat di televisi tadi, kaget juga saya. Bisa pas banget gitu. Patokan saya kan ngeliatnya Pak Jokowi itu tubuhnya kan kecil tapi tinggi.Itu kan saya buat panjang tangannya 63 cm. Pas," ujarnya lega.
Dia melanjutkan, butuh waktu sekitar 10 hari baginya untuk menyelesaikan pengerjaan dua setel busana adat pesanan tersebut. Dan tak ada kendala berarti selama pengerjaan.
Dari penjelasannya pula terungkap, ada sinergi pengerjaan busana pesanan, dengan Kikat Kepala atau topi Angkinan Lampung Pepadun dilengkapi aksen batu mulia Batu Bungur Tanjungbintang Lampung Selatan kenaan Presiden, hasil rancangan keren dari budayawan Lampung, Anshori Djausal.
"Nah kalau untuk topinya. Itu batu bungurnya saya yang masang. Itu kalau dilihat jarak dekat, warnanya merah putih. Nah kalau itu di-zoom itu merah putih," jelas dia.
Checep tak dapat menutupi kebanggaannya, Ia mengaku seringkali melihat di media Presiden Jokowi kerap mengenakan dan mempromosikan busana adat Nusantara ini, hanya dapat menyebut satu kata: bangga.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Pilihan Alas Bedak Wardah yang Bikin Glowing dan Tahan Lama, Murah tapi Berkualitas!
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- 6 Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik, Harga Terjangkau Mulai Rp30 Ribuan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Klasterku Hidupku: Strategi BRI Naikkelaskan UMKM sebagai Pilar Ekonomi Nasional
-
Kisah Sukses Engga: Supplier Ikan Kayu Agung yang Tumbuh Bersama BRI
-
5 Sepatu Lari New Balance dengan Harga Terjangkau, Kualitasnya Juara
-
Residivis Sesumbar tak Bisa Ditangkap Polisi karena Punya Ilmu Belut Putih, Fakta Berkata Lain
-
Lampung Genjot Pariwisata Desa: 20 Juta Wisatawan Jadi Target