SuaraLampung.id - Tiga tersangka pembunuhan wanita muda Sher (29) di indekos Desa Kedaton Kecamatan Kalianda Lampung Selatan, ditangkap.
Para tersangka pembunuhan wanita muda di Kalianda, Lampung Selatan ini ditangkap di tempat berbeda oleh tim Gabungan Resmob Polda Lampung, Tekab 308 Polres Lamspung Selatan, dan Unit Tekab Polsek Kalianda, Minggu (15/08/2021) dinihari.
Salah satu tersangka pembunuhan wanita muda di Kalianda, Lampung Selatan, ini ditembak karena melakukan perlawanan.
Berdasarkan video amatir yang diperoleh Lampungpro.co--media jaringan Suara.com, pelaku merupakan warga Dusun Taman Desa Legundi.
Baca Juga: Kubur Mayat Terapis di Kolong Tol, Habib Sempat Salat Berjemaah dengan Korban
Satu pelaku terpaksa ditembak kakinya merupakan warga Kalirejo Lampung Timur. Satu pelaku lagi disebutkan warga Desa Legundi, Kecamatan Ketapang, Lampung Selatan.
Para pelaku mengaku kenal dengan korban berawal dari aplikasi pesan MiChat.
Pelaku yang rata-rata masih berusia 20 tahunan mengaku warga Kalirejo Lampung Timur dan Ketapang Lampung Selatan.
Motif para pelaku itu kini masih dalam proses penyelidikan secara intensif pihak kepolisian.
Namun dugaan sementara motifnya para pelaku hanya ingin menguasai barang-barang korban dengan cara kekerasan.
Baca Juga: Wanita Digorok Tewas di Kost Agen PO Rosalia, Ditemukan Tukang Sayur
Terpisah, Kapolsek Kalianda AKP Mulyadi Yakub saat dihubungi Lampungpro.co lewat sambungan telepon hanya menjawab singkat. "Silahkan ke Polres, kan pihak Polres yang akan merilisnya," kata mantan Kapolsek Penengahan ini.
Sebelumnya, jenazah wanita muda bernama Sher ditemukan di salah satu kamar indekos di kawasan Sebayak Desa Kedaton samping kantor agen PO Bus Rosalia Indah pada Jumat pagi (13/8/2021).
Wanita itu ditemukan keadaan terkapar bersimbah darah dan leher tergorok.
Dari hasil olah tempat kejadian perkara ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban, sepeda motor, dan empat handphone milik korban juga hilang karena diduga dibawa pelaku.
Hingga berita ini ditayangkan belum ada penjelasan resmi dari Polres Lampung Selatan.
Informasinya, keterangan resmi penangkapan ini akan dilakukan Polres Lampung Selatan, besok Senin (15/8/2021).
Berita Terkait
-
Tim Kuasa Hukum Juwita Minta Penyidik Lakukan Tes DNA Guna Mengetahui Sperma di Rahim Jenazah
-
Kronologi Pemerkosaan Jurnalis Juwita Sebelum Dibunuh, Terduga Pelaku Anggota TNI AL
-
Daihatsu Xenia Jadi Barang Bukti Pembunuhan Wartawan di Banjarbaru
-
Femisida Intim di Balik Pembunuhan Jurnalis Juwita oleh Anggota TNI AL
-
Pembunuhan Jurnalis Juwita: Denpom AL Balikpapan Bergerak Cepat, Motif Pembunuhan Masih Misteri
Tag
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Terupdate April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
Donald Trump Resmi Umumkan Tarif Baru, Ekonomi Indonesia Terancam Kena Dampak!
Terkini
-
Kronologi Begal Motor di Lampung Tengah: Korban Kehabisan Bensin, Dibuntuti, Ditodong
-
Ini Titik Rekayasa Lalu Lintas dari Bandar Lampung Menuju Pantai di Pesawaran
-
Arus Balik Lebaran 2025 Mulai Padat! Strategi Delay System Disiapkan di Pelabuhan Bakauheni
-
Rayakan Idul Fitri dengan Tinju dan Tendangan, Pria Ini Aniaya Pacar di Lampung Tengah
-
Waspada! Buaya Muncul di Pantai Lampung Selatan Saat Libur Lebaran