SuaraLampung.id - Nasib malang menimpa seorang pria. Di hari menjelang lamaran, sang kekasih tiba-tiba menghilang.
Pria ini rencananya melamar sang kekasih tiga bulan lagi.
Namun tiba-tiba kekasihnya pamit pulang kampung karena urusan keluarga.
Entah kenapa sejak pergi, nomor telepon kekasih tak bisa dihubungi.
Kisah pria ini viral di media sosal setelah diunggah oleh salah satu akun TikTok.
Merasa kehilangan, pria ini meminta bantuan temannya untuk mengantarkannya ke kampung halaman si kekasih.
"Dia ingat kalau dulu ceweknya pernah kasih tahu alamat rumahnya," tulisnya seperti dikutip Suara.com, Kamis (12/8/2021).
Selama perjalanan yang menempuh waktu enam jam, tatapan mata pria itu tampak kosong. Bagaimana tidak, ia berencana melamar sang kekasih namun ia justru kehilangan kontak.
"Harusnya tiga bulan lagi dia mau melamar cewek itu karena sudah 3 tahun mereka pacaran selama kuliah," ungkapnya.
Baca Juga: Pacar Mendadak Hilang Sebelum Acara Lamaran, Ternyata Nikah sama Cowok Lain
Setibanya di lokasi sesuai peta, ternyata tidak ada rumah melainkan hamparan tanah kosong.
"Setelah kita turun ternyata alamatnya palsu, cuma tanah kosong dan sama sekali enggak ada terlihat rumah ceweknya," ucapnya.
Ia berusaha mencari kesana kemari menanyakan ke warga sekitar. Salah satu warga mengaku ada yang mengenali sang kekasih.
Dari keterangan warga sekitar, si cewek baru saja melangsungkan acara pernikahan satu bulan lalu.
Si pria langsung meminta diantarkan ke rumah kekasihnya itu. Setibanya di sana, si kekasih tak berani keluar menemuinya.
"Setelah menunggu sangat lama si cewek enggak berani keluar mnemui kita," tuturnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Fakta Kasus Perjalanan Dinas Fiktif DPRD Lampung Utara Rugikan Negara Rp2,9 Miliar
-
5 Fakta Viral Polisi Kejang-kejang Usai Kecelakaan di Kemiling Bandar Lampung
-
7 Promo Kopi Alfamart untuk Stok Ngopi Awal 2026, Harga Mulai Rp4 Ribuan
-
Cek Fakta: Hoaks! Tautan Pinjaman BRI Sampai Rp500 Juta, Ini Bahayanya!
-
Promo Indomaret Awal 2026: Daftar Snack & Minuman Harga Lebih Murah